Advertorial

Pastikan Kebutuhan Masyarakat, Pj Bupati PPU Lakukan Dialog dengan Korban Terdampak Banjir di Sepaku

Muhammad Razil Fauzan — Kaltim Today 28 Juni 2024 07:11
Pastikan Kebutuhan Masyarakat, Pj Bupati PPU Lakukan Dialog dengan Korban Terdampak Banjir di Sepaku
Pj Bupati PPU, Makmur Marbun saat melakukan dialog terbuka dengan masyarakat terdampak banjir di Sepaku. (Fauzan/Kaltimtoday)

Kaltimtoday.co, Penajam - Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Makmur Marbun, melakukan kunjungan langsung ke empat daerah yang terdampak banjir, yaitu Desa Karang Jinawi, Desa Sukaraja, Kelurahan Sepaku, dan Desa Bukit Raya di lingkar IKN. 

Kunjungan ini dilakukan untuk melihat langsung kondisi di lapangan dan berdialog dengan masyarakat setempat yang terkena dampak banjir. Makmur Marbun menyatakan pentingnya melihat kondisi langsung di lapangan agar dapat memahami permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat. 

“Kalau kita tidak lihat di lapangan pasti orang akan berpersepsi berbeda. Nah, sekarang kita sudah lihat tadi kalau struktur geografisnya memang posisinya di bawah dan di situ ada tiga sungai,” ujarnya.

Kondisi geografis daerah yang berada di posisi rendah dan dikelilingi oleh tiga sungai menjadi salah satu penyebab utama banjir di daerah tersebut. Air sungai yang tidak dapat mengalir dengan lancar ke laut karena pasang surut membuat air meluap ke pemukiman warga. 

“Persoalannya, begitu air pasang di laut, tiga sungai ini enggak bisa menampung dan tertahan. Makanya ada rumah yang papannya terangkat karena memang aliran sungainya ditolak akhirnya naik ke permukaan, langsung kita perbaiki rumah yang satu itu,” tambahnya.

Selain itu, Makmur Marbun juga menjelaskan mengenai pembangunan Bendungan Intake Sepaku yang sebagian salurannya masih dalam tahap pembangunan. Namun, terdapat perbedaan pemahaman di kalangan masyarakat terkait proyek tersebut. 

“Kemudian, pembangunannya bendungan intake itu sebagian kan persoalannya masih dibangun salurannya. Tetapi, sekarang masih ada yang berbeda cara pemahaman dari pada masyarakat, makanya mereka bilang mereka sudah lama di sana mestinya diganti rugi,” jelasnya.

Dalam dialognya dengan masyarakat, Makmur Marbun mendengarkan langsung keluhan dan aspirasi warga. Ia juga menekankan pentingnya komunikasi dan pemahaman bersama antara pemerintah dan masyarakat terkait proyek-proyek pembangunan yang sedang berjalan. 

“Kita perlu mendengarkan dan memahami aspirasi masyarakat agar dapat mencari solusi terbaik bagi semua pihak,” katanya.

Kunjungan ini juga dimanfaatkan oleh Pj Bupati untuk menyalurkan bantuan langsung kepada masyarakat terdampak. Bantuan yang diberikan diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang mengalami kerugian akibat banjir.

[RWT | ADV DISKOMINFO PPU] 

Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp



Berita Lainnya