Kukar

Pria Ini Nekat Jadi Jambret di Kukar demi Bayar Utang dan Sewa PSK

Kaltim Today
13 April 2021 11:45
Pria Ini Nekat Jadi Jambret di Kukar demi Bayar Utang dan Sewa PSK
Wakapolres Kukar,, Kompol Aldi Alfa Faroqi didampingi Kasat Reskrim, AKP Herman Sopian saat press release. (Supri/Kaltimtoday.co).

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Tim Alligator Polres Kutai Kartanegara (Kukar) berhasil menangkap CA (35) pelaku penjambretan di warung Kecamatan Loa Kulu, Senin (12/04/2021). Pada saat penangkapan secara kebetulan Polres Kukar sedang dalam rangka operasi pekat mahakam.

Wakapolres Kukar, Kompol Aldi Alfa Faroqi menjelaskan, Kamis (08/04/2021) sekitar pukul 11.30 wita, korban mengendarai motor dan melintas di Jalan Pesut tepatnya di Kantor Dishub Kukar.

Karena CA melihat dompet milik korban yang disimpan disaku celana sebelah kanan. Lantaran ada kesempatan, tanpa pikir panjang CA langsung merampas barang korban dan langsung tancap gas kabur dengan sepeda motornya.

"Dompet korban berisi surat-surat, kartu indentitas dan uang sebesar Rp4 juta," kata Aldi sapaan akrabnya kepada Kaltimtoday.co saat press release, Senin (12/04/2021).

Dengan adanya infomasi tersebut, Senin, tim Alligator Polres Kukar langsung patroli dan mengikuti pelaku hingga di warung di Kecamatan Loa Kulu dan langsung ditangkap ditempat.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Kaltim Today (@kaltimtoday.co)

Barang bukti yang diamankan berupa 1 unit sepeda motor yamaha Aerox, 1 buah dompet warna abu-abu, 1 buah KTP milik Korban, 6 buah ATM korban. Kemudian 1 buah SIM milik korban, jaket abu-abu dan 1 unit helm.

"Pasal yang diterapkan, pasal 362 KHUP dengan ancaman kurungan penjara diatas 5 tahun," ungkap Wakapolres Kukar.

Berdasarkan infomasi dari pelaku, uang tersebut digunakan untuk menebus handphone miliknya yang digadaikan. Selain itu, hasil jambret digunakan CA untuk menyewa jasa perempuan supaya berkencan di hotel melalui aplikasi.

Aldi menghimbau, kepada masyarakat agar lebih waspada dan berhati-hati dalam melaksanakan kegiatan, baik itu di perkantoran maupun di jalanan. Mengingat, Ramadan agar tetap waspada sebelum berangkat dengan mengecek keamanan barang berharga supaya kejadian penjambret tak terulang kembali.

[SUP | NON]



Berita Lainnya