Advertorial
Dispar Kukar Gelar Sayembara Logo Kukar Land Festival 2025, Hadiah Utama Senilai Rp35 Juta

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Dinas Pariwisata Kutai Kartanegara (Dispar Kukar) mengajak masyarakat berkreasi lewat sayembara desain logo Kukar Land Festival 2025. Lomba ini dibuka mulai 1 hingga 11 Juli 2025, dengan pengumuman pemenang dijadwalkan pada 15 Juli 2025.
Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dispar Kukar, Arianto, menjelaskan bahwa sayembara ini merupakan arahan langsung dari Wakil Bupati Kukar, Rendi Solihin, sebagai bentuk pelibatan aktif masyarakat dalam persiapan event Kukarland mendatang.
“Lewat Pak Wabup sudah diarahkan untuk melaksanakan itu (sayembara), dan sudah dianggarkan juga,” kata Arianto, Rabu (2/7/2025).
Tema desain mengusung unsur kebudayaan dan ekonomi kreatif. Logo terbaik akan mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp35 juta. Arianto menambahkan, inisiatif ini lahir dari kesepakatan bersama dalam rapat internal agar masyarakat dapat memberi kontribusi nyata terhadap identitas visual Kukarland Festival.
“Supaya nanti ada identitas atau ciri khas terbaik dari pelaksanaan event yang digemari masyarakat Kukar, artinya, partisipasi masyarakat yang muncul di acara itu, minimal melalui logonya,” pungkasnya.
Berikut ketentuan sayembara logo:
- Peserta berdomisili di Kukar (dibuktikan dengan KTP)
- Terbuka untuk semua usia
- arya orisinil dan belum pernah dipublikasikan
- Logo pemenang menjadi hak milik Pemkab Kukar
- Pengumpulan dengan cara mengunggah desain ke Instagram, tag akun @ekrafkukar dan @visitingkutaikartanegara serta gunakan tagar #Lombadesainlogo_kukarland
- Akun peserta harus bersifat publik (tidak di-private)
- Batas akhir pengumpulan pada 11 Juli 2025 pukul 23.00 Wita
[RWT | ADV DISPAR KUKAR]
Related Posts
- Budaya Kukar Gemakan Titik Nol Yogyakarta, Eroh Bebaya Jadi Panggung Promosi Daerah
- Sebanyak 20 Finalis Teruna Dara Kukar Unjuk Bakat di Simpang Odah Etam
- Kawasan Cagar Budaya Jadi Lokasi Acara, Puluhan Seni Budaya Siap Meriahkan KFBN 2025
- Dispar Kukar Beri Disdikbud Lampu Hijau untuk Kembangkan Museum Kayu
- Dispar Kukar Buat Pendekatan Baru Promosi Wisata Lewat Film Kampong Tuana Tuha