DISKOMINFO BONTANG
Sekda Aji Ajak Pemuda Bontang Terus Menyalakan Semangat Persatuan dan Inovasi
Kaltimtoday.co, Bontang - Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 di Kota Bontang digelar di Lapangan Makodim 0908/Bontang, Selasa (28/10/2025). Bertindak sebagai inspektur upacara, Sekretaris Daerah (Sekda) Aji Erlinawaty mewakili Wali Kota Bontang sekaligus membacakan amanat Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Erick Thohir.
Upacara berlangsung khidmat dan dihadiri jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), unsur pimpinan DPRD, kepala perangkat daerah, camat, lurah, serta perwakilan instansi vertikal. Barisan peserta terdiri atas personel TNI-Polri, ASN, ormas, pelajar, mahasiswa, dan pramuka.
Dalam amanat yang disampaikannya, Aji menegaskan bahwa semangat Sumpah Pemuda yang dicetuskan pada 1928 tetap menjadi fondasi penting dalam membangun persatuan bangsa di tengah arus globalisasi.
“Nilai persatuan dan tekad kebangsaan yang diwariskan para pemuda 1928 harus terus hidup. Di era yang serba cepat ini, pemuda dituntut adaptif, kreatif, dan berintegritas,” ujar Aji.
Ia melanjutkan, generasi muda perlu memanfaatkan kemajuan teknologi untuk berkontribusi positif. Menurutnya, media sosial seharusnya menjadi wadah menyebarkan inspirasi, bukan permusuhan.
“Gunakan teknologi sebagai alat membangun bangsa, bukan sebaliknya. Pemuda hari ini harus bisa menjadi jembatan yang memperkuat solidaritas dan semangat gotong royong,” tambahnya.
Usai upacara, Pemerintah Kota Bontang memberikan penghargaan kepada delapan pemuda berprestasi di bidang kewirausahaan, seni, film, dan inovasi kreatif. Penghargaan itu disebut Aji sebagai bentuk dukungan terhadap semangat muda yang membawa perubahan.
“Pemuda adalah penggerak masa depan. Dari tangan-tangan kreatif mereka, Bontang akan terus tumbuh sebagai kota yang berdaya saing dan berkarakter,” tutupnya.
[ADV DISKOMINFO BONTANG]
Related Posts
- Kolaborasi SAPMA PP dan Komunitas Foto Bontang Angkat Ikon Baru Kota Lewat Hunting Akhir Tahun
- Pemkot Bontang Cairkan Insentif Rp2 Juta untuk 2.000 Pegiat Agama, Wali Kota Neni Sebut Tertinggi se-Indonesia
- Melalui Kesra Pemkot Bontang, Pemuda Pancasila Salurkan Donasi Rp33 Juta untuk Korban Bencana di Sumatra
- Rute Penyebrangan Bontang-Mamuju Ditarget 2026, Wawali Agus Kunjungi Sulbar
- Solidaritas Kemanusiaan, Pemkot Bontang Buka Donasi untuk Korban Bencana di Sumatra









