Bontang

Sesdirjen Imigrasi Tinjau Gedung Calon UKK Keimigrasian Bontang

Kaltim Today
03 Maret 2020 20:54
Sesdirjen Imigrasi Tinjau Gedung Calon UKK Keimigrasian Bontang
Sementara itu, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Bontang M.Bahri berharap, UKK Keimigrasian Bontang dapat beroperasi secepatnya

Kaltimtoday.co, Bontang – Sekretaris Dirjen Imigrasi meninjau langsung bangunan gedung yang akan dijadikan sebagai Unit Kerja Kantor (UKK) Keimigrasian Bontang di Jalan Awang Long, atau belakang Kantor KPU Bontang, Selasa (3/3/2020). Peninjauan tersebut, merupakan salah satu tahapan peresmian UKK Keimigrasian Bontang. Diharapkan, satu proses lagi yakni MoU bisa dilaksanakan secepatnya.

Sesdirjen Imigrasi Kemenku0mHAM RI Zaeroji mengapresiasi kesiapan Pemerintah Kota Bontang yang berencana membentuk UKK di Bontang yang kemudian akan menghibahkan kantor tersebut ke Dirjen Imigrasi.

“Semua harus mengikuti aturan dan mekanisme yang berlaku. Saya sangat mendukung dengan adanya rencana ini,” terang Zaeroji.

Tujuan tim imigrasi ke Bontang yakni melihat kesungguhan Pemda. Selanjutnya maju ke tahapan Perjanjian Kerja

Sama (PKS) yang ditindaklanjuti pelaksanaan kegiatan pembentukan UKK.

“Saya yakin melihat kesiapan Pemda Bontang yang seperti ini, dalam waktu singkat pelaksanaan UKK bisa dilakukan. Dilihat dari kesiapan,” ujarnya.

Turut hadir anggota DPRD Bontang, Kepala BPKAD Bontang, Kepala DPM-PTSP Bontang beserta para kabid dan kasinya.
Turut hadir anggota DPRD Bontang, Kepala BPKAD Bontang, Kepala DPM-PTSP Bontang beserta para kabid dan kasinya.

Menurutnya, cepat atau lambatnya UKK beroperasi di Bontang tergantung pada kesiapan Pemkot Bontang dalam hal menyiapkan fasilitas serta sarana dan prasarananya. Termasuk dukungan SDM dari Pemkot Bontang.

“Semoga prosesnya lebih cepat. Kalau PKS dilakukan dalam bulan ini, bisa langsung diresmikan pembentukan UKK, dan itu akan menjadi peresmian serta pembentukan UKK yang paling singkat di kabupaten/kota,” bebernya.

Terkait keinginan Pemkot Bontang yang bisa melayani jemaah haji 2020 ini, Zaeroji menyebut jika, proses MoU dan kelengkapan fasilitas bisa segera diselesaikan, maka tak perlu menunggu bulan Juni.

“Kalau cepat MoU dalam waktu dekat sudah bisa diresmikan,” tuturnya.

Sementara itu, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Bontang M.Bahri berharap, UKK Keimigrasian Bontang dapat beroperasi secepatnya. Minimal bisa melayani jemaah haji tahun 2020 ini.

“Semoga bulan Juni atau Juli UKK Keimigrasian Bontang sudah bisa melayani jemaah haji Bontang,” harapnya.

Sesditjen Imigrasi datang ke Bontang dengan 35 pegawainya. Hadir dalam kegiatan tersebut anggota DPRD Bontang, Kepala BPKAD Bontang, Kepala DPM-PTSP Bontang beserta para kabid dan kasinya.

[RIR | RWT | ADV]


Related Posts


Berita Lainnya