Kukar

Sidak Jalan Rusak di Kelurahan Loa Tebu, Abdul Rasid Minta Pemkab Kukar Segera Turun Tangan

Kaltim Today
12 Juni 2021 20:12
Sidak Jalan Rusak di Kelurahan Loa Tebu, Abdul Rasid Minta Pemkab Kukar Segera Turun Tangan
Kondisi jalan di Kelurahan Loa Tebu, Tenggarong.

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Senin (7/6/2021) kemarin, puluhan masyarakat Kelurahan Loa Tebu mengelar aksi damai di gedung DPRD Kutai Kartanegara (Kukar).

Mereka menuntut agar segera dilakukan perbaikan jalan di beberapa titik yakni jalan Sultan Sulaiman, poros Desa Batu Dinding dan poros Desa Bengkinang.

Menanggapi hal itu, Ketua DPRD Kukar, Abdul Rasid didampingi Siswo Cahyono dan Ahmad Zulfiansyah melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di Kelurahan Loa Tebu pada Selasa (8/6/2021).

Ketua DPRD Kukar, Abdul Rasid mengatakan, sidak dilakukan sebagai bentuk perhatian dan kepedulian terhadap aspirasi masyarakat Loa Tebu yang menginginkan adanya peningkatan insfrastruktur di wilayahnya.

"Maka kami tindaklanjuti dengan turun ke lapangan dan melihat langsung kondisi jalan di Loa Tebu," kata Rasid belum lama ini.

Kondisi jalan di Kelurahan Loa Tebu, Tenggarong.
Kondisi jalan di Kelurahan Loa Tebu, Tenggarong.

 

Politisi Fraksi Golkar ini menambahkan, sekitar tahun 2000 lalu, sempat ada peningkatan namun pembangunannya diperuntukkan untuk badan jalan.

Sedangkan pengerasan seperti semenisasi belum ada. Padahal kehadiran jalan itu dapat mempersingkat waktu jarak tempuh masyarakat apabila ingin ke Tenggarong.

Ketika anggota dewan daerah pemilihan Tenggarong tiba di lokasi. Rasid menuturkan, akses jalan ternyata rusak parah dan kondisi masih tanah. Saat hujan turun menguyur aktivitas masyarakat terganggu bahkan terkadang jalan tak bisa dilalui.

"Ketika kami melihat secara langsung ternyata ada beberapa jalan yang memang harus perlu perhatian pembangunannya," jelasnya.

Untuk tindaklanjutnya, pihaknya sudah berkoordinasi dengan pemerintah kabupaten melalui dinas terkait untuk bersama-sama melihat kondisi dilapangan. Supaya tau, apa yang menjadi kebutuhan untuk perbaikan insfrastruktur.

"Harapan kami, kalau sudah masuk di RPKD maka tinggal dorong saja untuk percepatan. Kalau memang belum masuk, tahun depan kita masukan," pungkasnya.

[SUP | NON | ADV DPRD KUKAR]



Berita Lainnya