PPU

Terkendala Anggaran, Infrastruktur Jalan di PPU Masih Belum Merata

Kaltim Today
13 Maret 2021 13:53
Terkendala Anggaran, Infrastruktur Jalan di PPU Masih Belum Merata
Bupati Penajam Paser Utara (PPU) Abdul Gafur Mas’ud (AGM). (Alif/kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Penajam – Bupati Penajam Paser Utara (PPU) Abdul Gafur Mas’ud (AGM) pada HUT ke-19 Kabupaten PPU mengungkapkan bahwa momen tersebut menjadi titik balik untuk mengevaluasi kinerja yang telah lalu, sekaligus menjadi titik tolak untuk bermimpi tinggi akan cita-cita yang luhur ke masa depan.

AGM sendiri memiliki tiga prioritas pembangunan untuk PPU yaitu infrastruktur, kesehatan, dan pendidikan. Selama dua setengah tahun berjalan masa kepemimpinannya, pihaknya menyampaikan bahwa, pembangunan infrastruktur jalan memang masih belum bisa merata. Untuk aspek pendidikan dan kesehatan, AGM mengaku sudah berjalan dengan baik.

“Kita lihat bersama-sama tinggal satu hal mungkin masih kurang, kalau pendidikan dan kesehatan sudah berjalan dengan baik, hanya yang belum bisa dirasakan masyarakat itu infrastruktur jalan,“ tuturnya.

Kurangnya anggaran yang dimiliki daerah dianggap menjadi kendala tersendiri yang mengakibatkan pembangunan infrastruktur di PPU tidak bisa dilakukan secara cepat dan merata. Angaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) PPU 2021 sendiri diketahui sebesar Rp 1,7 triliun.

“Nah infrastruktur jalan di PPU ini panjang sekali sekitar 1.400 kilometer kalau kita keliling kabupaten ini yang luasnya 3.333 meter persegi, jadi yang menjadi kendala itu kurangnya anggaran untuk membangun secara cepat,” ucap pria yang juga menjabat sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Balikpapan ini.

AGM melanjutkan, pada tahun ini pembangunan infrastruktur jalan lebih fokus di Kecamatan Babulu dan Waru. Anggaran pembangunan infrastruktur tidak secara menyeluruh dibagi merata ke empat kecamatan, namun digilir tiap tahunnya kepada kecamatan yang ada. Hal ini bermaksud agar pembangunan menjadi lebih efektif dan efisien.

“Sehinga harus dilakukan secara bertahap, jadi langkah-langkah dari kami seperti fokus pembangunan tahun ini di Waru dan Babulu agar pemerataan pembangunan infrastruktur itu bisa dirasakan masyarakat PPU,” tutupnya.

[ALF | RWT | ADV DISKOMINFO PPU]



Berita Lainnya