Advertorial
TMMD ke-122 di Desa Kerta Buana Sukses, Ketua DPRD Kukar Dorong Pendirian Perusda Pertanian
Kaltimtoday.co, Tenggarong - Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-122 di Desa Kerta Buana, Kecamatan Tenggarong Seberang, berhasil menarik perhatian dan mendapat apresiasi tinggi dari Ketua DPRD Kutai Kartanegara (Kukar), Junaidi. Program yang berlangsung selama sebulan penuh ini sukses meningkatkan infrastruktur pertanian desa tersebut.
TMMD tak hanya membawa perubahan di bidang infrastruktur pertanian tetapi juga menyoroti isu penting terkait masa depan sektor pertanian, seperti regenerasi petani dan stabilitas harga hasil tani.
"Keterlibatan TNI dalam pembangunan infrastruktur pertanian sangat luar biasa, tetapi kita perlu lebih jauh memikirkan regenerasi petani dan stabilisasi harga agar petani tidak dirugikan oleh tengkulak," kata Junaidi, Kamis (7/11/2024).
Untuk menjawab tantangan stabilitas harga dan kesejahteraan petani, Junaidi mendorong agar Kutai Kartanegara memiliki Perusahaan Daerah (Perusda) di sektor pertanian dan ketahanan pangan.
"Saya melihat perlunya perusda pertanian yang khusus menjaga stabilitas harga hasil tani. Dengan adanya perusda, Kukar bisa menjadi lumbung pangan yang berdaya saing dan memiliki potensi bisnis yang kuat,” lanjutnya.
Junaidi menjelaskan, jika perusda ketahanan pangan ini diwujudkan, peran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) akan menjadi lebih efektif sebagai fasilitator. Menurutnya, kehadiran perusda akan membantu pemerintah daerah dalam usaha pertanian yang lebih maksimal dan dapat menjamin harga hasil pertanian tetap stabil.
Namun, ia juga menekankan bahwa pendirian perusda ini membutuhkan konsolidasi dan koordinasi lintas sektor untuk memastikan ketentuan dan kelayakannya.
"Kami perlu melihat opsi ini dengan matang, apakah perusda ketahanan pangan dapat diizinkan dan mampu berjalan sesuai kebutuhan masyarakat," tandasnya.
[RWT | ADV DPRD KUKAR]
Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp
Related Posts
- Desa Kerta Buana Bakal Tiru Jejak Kesuksesan Penglipura dalam Pengembangan Desa Wisata
- IKN Berdampak terhadap Peningkatan Produk UMKM di Kutai Kartanegara
- Dekat Pusat Perkotaan, Irwan Sayangkan Kondisi Jalan Usaha Tani Kelurahan Bukit Biru Belum Layak
- Program Sandes dan BSPS Sasar Ribuan Warga Kaltim
- Irwan Tinjau Progres Pembangunan Rehabilitasi Sekolah di Kutai Kartanegara