Kaltim
Vaksin Covid-19 Pertama Sampai di Kaltim, Isran Noor Sebut Cukup untuk 12.500 orang
Kaltimtoday.co, Samarinda - Vaksin Covid-19 akhirnya tiba di Kaltim, Selasa (5/1/2021) pagi. Dikirim dari Jakarta melalui transportasi udara. Barang tiba lebih dulu di Balikpapan untuk selanjurnya dikirim ke Samarinda untuk disimpan di Gudang Penyimpanan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kaltim di Jalan Anggur.
Gubernur Kaltim, Isran Noor menegaskan, vaksin Covid-19 yang diterima langsung disimpan ditempat steril untuk memastikan kualitas vaksin tetap terjaga.
Disampaikan oleh Sekretaris Satgas Penanganan Covid-19 Kaltim, Yudha Pranoto bahwa vaksin sudah sampai pada Selasa (5/1/2021) pagi. Pengawalan vaksin pun sudah dikoordinasikan dengan pihak Polda Kaltim. Demi memastikan pengiriman vaksin dalam keadaan aman. Termasuk ke ibu kota Kaltim, Samarinda.
"Kedatangan vaksin Covid-19 di Balikpapan akan dilakukan pengamanan dan pengawalan. Ini sudah dikoordinasikan dengan Polda Kaltim," ungkap Yudha.
Dikutip dari siaran pers Pemprov Kaltim, Isran juga mengikuti rapat koordinasi dalam rangka kesiapan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dan kesiapan penegakan protokol kesehatan. Sebagai informasi, penyuntikan perdana vaksin di tingkat pusat dimulai pada 13 Januari 2021 mendatang. Sedangkan vaksinasi di tingkat daerah, akan dilanjutkan pada 14-15 Januari 2021 yang diprioritaskan bagi tenaga kesehatan, pejabat publik, dan asosiasi tenaga kesehatan.
"Kita siap vaksin. Forkopimda diundang. Bupati dan wali kota juga dipersiapkan," ungkap Isran.
Disampaikan pula oleh Isran bahwa vaksin bakal diberikan sebanyak 2 kali untuk tiap orang. Maka, jika 25 ribu vaksin yang datang ke Kaltim ini bisa diberikan kepada sekitar 12.500 orang.
[YMD | TOS]
Related Posts
- Koalisi Masyarakat Sipil Tolak Wacana DPR Berikan Izin Tambang untuk Perguruan Tinggi
- Pemprov Kaltim Siap Tegas, Hotel yang Tidak Mendukung Produk UMKM Bakal Dihindari untuk Acara Pemerintah
- Hampir 100 Produk Hukum Dihasilkan Tiap Hari, Pj Gubernur Kaltim: Cabut Perda yang Bertentangan dengan Aturan Pusat
- Kemendagri Dorong Keselarasan Produk Hukum Daerah dengan Regulasi Nasional
- Rapat Mendadak Baleg DPR Bahas Revisi UU Minerba, Jaringan Masyarakat Sipil Angkat Suara