Gaya Hidup
7 Tips Mengatasi Rasa Kehilangan, Cocok Dilakukan untuk Mengurangi Kesedihan
Kaltimtoday.co - Dalam kehidupan ini mau tidak mau, cepat atau lambat suatu saat kita bisa kehilangan sesuatu. Sesuatu itu bisa berupa pertemanan, orang yang kita cintai, kesehatan, kekayaan, pekerjaan maupun kebiasaan lama. Tentu ini bukanlah hal yang mudah untuk dilalui. Rasa kehilangan bisa menjadi pengalaman yang sangat sulit dan menguras emosi.
Apa Itu Rasa Kehilangan?
Rasa kehilangan merupakan perasaan emosional yang timbul saat seseorang kehilangan sesuatu yang memiliki nilai penting dalam hidupnya. Kehilangan dapat berkisar dari kehilangan orang yang dicintai karena kematian, perpisahan, hingga kehilangan kesempatan, atau kehilangan sesuatu yang berarti secara personal. Rasa kehilangan dapat mencakup berbagai perasaan, seperti kesedihan, kehilangan arah, kekosongan, marah, atau bahkan kebingungan.
7 Tips Mengatasi Rasa Kehilangan
Bertahan untuk menerima kehilangan adalah sebuah proses. Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat dilakukan saat mengatasi rasa kehilangan.
1. Mengenang masa lalu sebagai hal indah yang harus dilepaskan
Hidup ini memang penuh suka duka. Salah satu usaha penyembuhan terhadap kehilangan adalah mengenang masa-masa indah tersebut, walaupun sekarang sudah tidak ada lagi. Hal ini memang tidaklah mudah, tetapi tetaplah mencoba optimis.
2. Mengakui perasaan
Kita tidak harus berpura-pura bahagia saat memang kita sedang sedih atau berduka. Menyangkal atau menghindari situasi sedih bukanlah jalan terbaik. Rasa bersalah, sedih, marah, dan tidak berdaya ini harus diakui dan dihadapi dulu, barulah kita bisa melaluinya. Carilah seseorang yang dapat mendengarkan cerita kita apa adanya, tanpa memberikan penghakiman kepada kita. Bisa anggota keluarga atau teman terdekat.
3. Tetap merawat diri
Walaupun sedang sedih, kita tetap harus menjaga pola makan yang baik dan sehat serta menjaga pola tidur / istirahat yang cukup.
4. Menyadari bahwa duka atau sedih tidak dapat diduga sebelumnya
Mungkin ada kalanya rasa sedih dan duka ini terasa mendalam sekali. Sadarilah bahwa ini semua adalah proses yang wajar. Tidak ada waktu yang baku kapan kita harus selesai sedih atau berduka. Tiap orang punya caranya sendiri dan tidak bisa diduga sebelumnya.
5. Menerima dan bersabarlah dengan diri sendiri
Berbaiklah pada diri sendiri. Ini memang sebuah proses yang harus dilalui. Tidak ada jalan pintas, memang proses ini perlu waktu. Berikan diri sendiri rasa cinta.
6. Bercerita dengan orang lain yang juga sedang berjuang melawan kesedihan
Ini mungkin akan membantu saat tahu ada orang yang sedang bersama-sama berjuang. Tidak perlu saling membandingkan kondisi masing-masing, tetapi saling mendengarkanlah satu sama lain. Dengan saling memberikan dukungan akan menguatkan diri kita.
7. Menerima kenyataan
Tidak ada yang salah dengan kesedihan atau duka. Dengan menerima semua kenyataan yang ada, akhirnya kita akan menemukan hikmah dan makna baru dalam kehidupan kita.
Penting untuk memahami bahwa setiap orang merespons kehilangan dengan cara yang berbeda dan tidak ada cara yang "benar" atau "salah" untuk mengatasi rasa kehilangan. Meresapi perasaan dan memberi diri waktu untuk berduka adalah bagian penting dari proses penyembuhan. Dukungan dari teman, keluarga, atau profesional kesehatan mental juga dapat membantu dalam menghadapi rasa kehilangan ini.
[Kontributor : Gilang Satria Pratama | Editor : Diah Putri]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- 4 Tips Memilih Hewan Kurban yang Sah untuk Idul Adha
- Kemenkes RI Ungkap Kasus DBD Tembus 76 Ribu di Tahun 2024: Berikut Penyebab, Gejala, dan Tips Pencegahan
- Ini 7 Tips Lolos Tes Online Tahap 1 BUMN 2024
- 8 Tips Ampuh Cegah Mabuk Saat Mudik Lebaran 2024
- Penting! Ini 5 Tips Jaga Kadar Kolesterol Saat Lebaran