Bontang
Belum Diresmikan, Disnaker Bontang Sudah Buka Layanan di MPP
Kaltimtoday.co, Bontang – Mall Pelayanan Publik (MPP) rencananya akan segera diresmikan pada rangkaian peringatan HUT Bontang ke-23 tahun 2022. Namun, sebelum diresmikan, Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Bontang justru sudah membuka layanan di MPP.
Disnaker Bontang, menjadi OPD atau instansi yang selangkah lebih maju dari gerai-gerai lainnya yang membuka layanan di MPP.
Kabid Hubungan Industrial (HI) Disnaker Bontang, Andi Kurniawansyah mengatakan untuk Disnaker, penanggungjawabnya berada pada kepala dinas, tetapi, layanan yang ada di MPP mengambil dari dua bidang yakni Bidang Hubungan Industrial dan Bidang Pelatihan Produktivitas dan Penempatan Tenaga Kerja.
“Ada beberapa layanan yang kami buka di MPP, kalau tidak 5 layanan atau 6 layanan,” kata Andi saat dihubungi, Jumat (7/10/2022).
Pelayanan Disnaker yang dibuka di gerai MPP, kata Andi, mulai dari layanan kartu kuning atau AK 1, layanan penerimaan berkas lamaran, lowongan kerja dan beberapa konsultasi.
“Sebenarnya layanan utamanya hanya AK 1 atau kartu kuning, lainnya itu sifatnya berupa konsultasi,” ujarnya.
Disinggung soal persiapan layanan Disnaker di MPP yang rencananya akan diresmikan 11 Oktober mendatang, Andi menyebut bahwa Disnaker yang paling siap. Bahkan, sebelum diresmikan, pihaknya sudah membuka layanan.
“Mulai Kamis (6/10/2022) kami sudah buka layanan, bukan persiapan lagi tapi sudah buka layanan sebelum launching,” tegasnya.
Hanya saja, lanjut Andi, karena baru buka dan belum banyak yang tahu, maka belum ada yang datang. Meski demikian, pihak Disnaker Bontang terus melakukan sosialisasi dengan menginformasikan kepada siapapun yang datang ke Disnaker bahwa sudah terdapat layanan di MPP yang terletak di Lantai 4 Gedung Pasar Taman Rawa Indah.
“Ketika masyarakat ada yang datang, kami sampaikan kalau kami buka layanan juga di Pasar Taman Rawa Indah,” ujarnya.
Diketahui, Pemerintah Kota Bontang membuka MPP dengan memanfaatkan lantai 4 Pasar Taman Rawa Indah. Sebanyak 30 an instansi akan membuka layanan di MPP, mulai dari OPD, hingga instansi vertikal. Peresmian MPP, menjadi salah satu rangkaian perayaan HUT Bontang ke-23 tahun yang diperingati setiap 12 Oktober.
[RIR | NON | ADV DISKOMINFO BONTANG]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Disnaker Bontang Buka 254 Pelatihan Kerja, Terdapat 14 Bidang Pelatihan
- PT KPI Bontang Buka Lowongan Kerja HRD Superintendent
- Soal Jomplangnya Jumlah Lowongan Kerja dengan Pencari Kerja, Ini Kata Disnaker Bontang
- Disnaker Bontang Hadiri Pembukaan Kualifikasi Juru Las Migas
- Disnaker Bontang Keluhkan Bantuan Pelatihan Pusat dan Provinsi yang Tidak Ditembuskan