Samarinda
Bukan Cuma Pegawai, DLH Samarinda Ajak Perbankan dan Dunia Usaha Sumbang Tanaman Hias
Kaltimtoday.co, Samarinda - Untuk menyambut pelaksanaan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) yang rencananya akan dilaksanakan November 2021 mendatang, Pemkot Samarinda terus berbenah. Salah satunya dengan menggarap lahan kosong di bahwa Jembatan Mahkota IV Jalan Slamet Riyadi.
Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Samarinda pun diperintahkan Wali Kota untuk mengumpulkan ratusan ribu tanaman dalam polybag untuk ditanam di lokasi tersebut.
Menurut Nurrahmani, orang nomor 1 di Kota Tepian tersebut meminta agar ruang kosong di bawah jembatan tersebut dapat diisi berbagai jenis tanaman hias. Sehingga dapat menyejukkan mata undangan yang melintas dan hendak memasuki Samarinda.
“Kami minta dari pegawai-pegawai Pemkot Samarinda. Jumlahnya berbeda-beda, menyesuaikan dengan jabatan dan eselonnya,” kata Kepala DLH Samarinda, Nurrahmani.
Namun, karena jumlah tanaman yang diperlukan cukup banyak, pihaknya juga meminta sumbangan dari beragam pihak swasta. Seperti pihak perbankan, pelaku usaha, dan juga penjual tanaman hias yang ada di Samarinda.
“Kami tentu saja membedakan jumlah yang kami minta. Jenis tanaman juga berbeda,” sambungnya.
Misalnya untuk perbankan, dimintai sumbangan 200 polybag tanaman, dan pelaku usaha dimintai 150 polybag tanaman. Jumlah tanaman yang diperlukan untuk kawasan tersebut sebanyak 400 ribu polybag tanaman.
“Nah kalau dari pegawai Pemkot Samarinda kira-kira bisa terkumpul 100 ribu lebih. Kebuthannya kan 400 ribu,” pungkasnya.
[KA | NON | ADV DLH SAMARINDA]
Related Posts
- Berbagai Cara Dilakukan DLH Samarinda Demi Tingkatkan Indeks Kualitas Air
- Tinjau Langsung Lokasi Calon TPA Abadi, DLH Samarinda Sebut Bakal Dilakukan Bertahap
- TPA Sambutan Perlu Pemasangan Jaringan Listrik Demi Kepentingan Operasional
- DLH Samarinda Masih Terus Persiapkan Pembangunan TPA Abadi di Batu Cermin
- Pemindahan Aktivitas dari TPA Bukit Pinang ke Sambutan Sudah Dilakukan Bertahap