Advertorial
Disdikbud Kaltim Tekankan Peran Semua Pihak dalam Pencegahan Kekerasan Seksual pada Siswa
Kaltimtoday.co, Samarinda - Menghadapi isu kekerasan seksual yang mengkhawatirkan terutama terhadap anak-anak dan remaja, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltim menekankan pentingnya keterlibatan semua pihak dalam hal pencegahan. Menurut Disdikbud Kaltim, kerja sama antara keluarga, sekolah, masyarakat, pemerintah, dan kepolisian sangat krusial dalam melindungi peserta didik dari kekerasan seksual.
"Saat ini kekerasan seksual memang sangat mengkhawatirkan dan menyasar anak-anak hingga remaja," jelas Sub Koordinator Peserta Didik dan Pembangunan Karakter Disdikbud Kaltim, Siti Aminah.
Menurut Siti, unsur-unsur terkait pendidikan harus terlibat demi mencegah terjadinya kekerasan. Dia menegaskan, mesti ada kolaborasi antara keluarga, sekolah, masyarakat, pemerintah, hingga aparat kepolisian.
"Kami semua harus bisa bekerja sama dalam mencegah kekerasan seksual atau penyimpangan," ujarnya lagi.
Siti mengimbau agar para orangtua di rumah juga bisa memberikan perhatiannya kepada anak. Sebab pengawasan dari rumah juga bisa sekaligus untuk mengajarkan anak untuk pendidikan karakter atau etika.
Tak hanya itu, pemahaman terhadap norma agama juga sangat penting diberikan kepada anak. Siti mengatakan, norma agama harus diberikan kepada anak agar anak bisa terjaga dan tak terjerumus ke hal-hal negatif.
Khusus di ranah pembangunan karakter peserta didik, ada banyak kegiatan yang dilaksanakan oleh Siti. Salah satunya bekerja sama dengan Badan Nasional Narkotika (BNN) agar anak bisa jauh dan terbebas dari narkoba.
Selain itu, pihaknya juga bekerja sama dengan Kantor Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Kaltim. Bersama BKKBN, anak akan diajarkan perihal tumbuh kembang yang sehat dan membahas kesehatan reproduksi.
"Termasuk mengedukasi bagaimana bahayanya melakukan hubungan seks di luar nikah. Antara secara fisik dan psikologis," tandasnya.
[RWT | ADV DISDIKBUD KALTIM]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Koalisi Masyarakat Sipil Tolak Wacana DPR Berikan Izin Tambang untuk Perguruan Tinggi
- Pemprov Kaltim Siap Tegas, Hotel yang Tidak Mendukung Produk UMKM Bakal Dihindari untuk Acara Pemerintah
- Hampir 100 Produk Hukum Dihasilkan Tiap Hari, Pj Gubernur Kaltim: Cabut Perda yang Bertentangan dengan Aturan Pusat
- Kemendagri Dorong Keselarasan Produk Hukum Daerah dengan Regulasi Nasional
- Rapat Mendadak Baleg DPR Bahas Revisi UU Minerba, Jaringan Masyarakat Sipil Angkat Suara