Samarinda
DLH Samarinda Sosialisasikan Program Minyak Jelantah, Bantu Kurangi Pencemaran Lingkungan
Kaltimtoday.co, Samarinda - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Samarinda beberapa waktu lalu mengadakan sosialisasi program Jelantah Membangun Samarinda (Jeringda) ke Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkupan Pemerintah Kota (Pemkot).
Adapun tujuan program Jeringda ialah pengumpulan setiap limbah yang dihasilkan dari kantor pemerintahan untuk dikelola supaya bermanfaat.
Di program ini, DLH menggandeng PT Garuda Sinar Perkasa (GSP) sebagai mitra programJeringda.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Samarinda, Nurrahmani mengatakan, program ini sebenarnya sudah digalakkan pada 2019 lalu. Dengan sasaran para pelaku usaha.
Di mana DLH meminta kepada pelaku usaha untuk menyumbangkan 10 persen minyak jelantah kepada perusahaan mitra.
“Program sebenarnya dirintis pada 2017 silam. Program ini kan berorientasi kepada sedekah, nah sekarang diperluas ke pegawai dan OPD,” jelas perempuan yang akrab disapa Yama ini.
Dia menerangkan, hasil dari penjualan minyak jelantah ini akan didonasikan. Sebelumnya terlebih dahulu masuk ke kas yang dikelola PT GSP secara transparan.
“Nantinya seperti zakat yang dipergunakan sebagai donasi bantuan kemanusiaan dan dikelola di Bagian Kesra Pemkot. Tetapi, semua proposal melalui DLH,” terangnya.
Lanjutnya, dengan program pengumpulan minyak jelantah ini merupakan langkah positif yang mesti ditingkatkan.
“Tentu selain mendongrak perekonomian ini juga membantu sesama. Juga, sebagai wujud nyata dari sesuatu yang tidak berguna di mata bisa menjadi kekuatan positif dan amal sedekah,” pungkasnya.
[IN | NON | ADV DLH SAMARINDA]
Related Posts
- Tinjau Langsung Lokasi Calon TPA Abadi, DLH Samarinda Sebut Bakal Dilakukan Bertahap
- TPA Sambutan Perlu Pemasangan Jaringan Listrik Demi Kepentingan Operasional
- DLH Samarinda Masih Terus Persiapkan Pembangunan TPA Abadi di Batu Cermin
- Pemindahan Aktivitas dari TPA Bukit Pinang ke Sambutan Sudah Dilakukan Bertahap
- Pemkot Samarinda Berencana Bangun TPA Abadi, 50 Hektare Lahan Dibutuhkan, Kawasan Batu Cermin Jadi Opsi