Paser
DPC Gerindra Paser Gelar Konsolidasi, Uapaya Panaskan Mesin Politik Jelang Pemilu 2024

Kaltimtoday.co, Paser - Pengurus DPD Partai Gerindra Kaltim tancap gas menghadapi Pemilu 2024 mendatang. Partai besutan Prabowo Subianto ini melakukan konsolidasi dan verifikasi terhadap kepengurusan DPC Gerindra kabupaten/kota se-Kaltim.
Kali ini, konsolidasi dan verifikasi dilakukan terhadap kepengurusan DPC Gerindra kabupaten Paser pada Sabtu, (27/11/2021).
Koordinator Wilayah Gerindra Kabupaten PPU dan Paser, Josep menerangkan, kegiatan ini dilakukan untuk merapatkan barisan menjelang kontestasi politik pada 2024 mendatang.
“Kami rapatkan barisan dan konsolidasi dengan rekan-rekan pengurus DPC Paser. Selain itu, kegiatan ini juga untuk menghadapi verifikasi administrasi dan faktual partai politik yang akan diadakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk Pemilu 2024,” jelasnya.
Pihaknya juga optimis bisa berkontribusi dalam memenangkan Prabowo Subianto sebagai Presiden Republik Indonesia. Maka dari itu, pengurus ranting juga dibentuk pada tingkat desa/kelurahan.
“Konsolidasi dan verifikasi dilakukan kepada 10 PAC di seluruh Kabupaten Paser, nantinya juga ada sekitar 144 pengurus ranting ditingkat desa/kelurahan. Dengan demikian kami yakin bisa memenangkan Prabowo Subianto sebagai Presiden,” lanjutnya.
Ketua DPC Gerindra Kabupaten Paser, Zulkifli beserta anggota menyambut baik kegiatan tersebut. Pasalnya, hal itu berguna untuk memanaskan mesin partai sejak dini.
[ALF | TOS]
Related Posts
- Halte Sungai Berikan Keamanan Angkutan Orang di Paser
- Jembatan Gantung Penghubung Dua Desa Diresmikan, Permudah Aktivitas Warga dan Anak Sekolah
- Andi Faisal Assegaf Sosialisasikan Pentingnya Perda Penyelanggaraan Bantuan Hukum ke Masyarakat Desa Muara Kuaro Paser
- Andi Faisal Assegaf Berkomitmen Realisasikan Aspirasi Warga Desa Laburan Baru
- Reses di Desa Kerta Bumi Paser, Andi Faisal Assegaf Terima Keluhan Soal Infrastruktur Jalan hingga Sarana Prasarana Keagamaan