Teknologi

Google Search Akan Pasang AI Saingi ChatGPT

Restu Almalita — Kaltim Today 14 April 2023 04:00
Google Search Akan Pasang AI Saingi ChatGPT
Mesin pencari populer Google akan menerapkan kecerdasan buatan untuk menyangi ChatGPT.

Kaltimtoday.co - Google, mesin pencari terpopuler di dunia, bakal menyisipkan fitur kecerdasan buatan di Google Search. Ini diungkap oleh Sundar Pichai, Chief Executive Officer (CEO) Google (6/4/2023) melalui The Wall Street Journal.

Google sebelumnya memang mengungkap rencana penggabungan large language model (LLM) di Google Search. Namun, ini kali pertama Google menyinggung soal conversational artificial intelligence (AI).

Mengenal LLM

LLM merupakan jenis model pembelajaran mesin yang mampu melakukan berbagai tugas pemrosesan bahasa alami, termasuk membuat dan mengklasifikasikan teks, maupun menerjemahkan satu bahasa ke bahasa yang lain.

Setelah LLM dilatih dengan data berjumlah besar, selanjutnya disesuaikan dengan berbagai tugas natural language processing (NLP). Sebuah teknologi machine learning yang memberi komputer kemampuan menginterpretasikan, memanipulasi, dan memahami bahasa manusia.

Misalnya saja, menghasilkan teks untuk deskripsi produk, mengunggah blog, menganalisis umpan balik pelanggan dari e-mail, menerjemahkan konten bisnis ke beragam bahasa, hingga menjawab pertanyaan yang sering diajukan.

Contoh LLM yang populer saat ini termasuk generative pre-trained transformer (GPT-3) yang dikembangkan oleh OpenAI. bidirectional encoder representations from transformers (BERT) yang dikembangkan oleh Google. Serta conditional transformer language model (CTRL) yang dikembangkan oleh Salesforce Research.

Sedangkan melansir Hootsuite, conversational AI secara khusus merujuk pada asisten virtual atau chatbots yang bisa berbicara dengan orang, misalnya menjawab pertanyaan.

Bukan yang Pertama

Google mungkin menjadi mesin pencari top pada Maret 2023 dengan 75,3 miliar kunjungan. Beda jauh dengan sang kompetitor, Bing.com besutan Microsoft, yang mendapatkan kunjungan di angka 957 juta pada waktu yang sama. Namun, inovasi integrasi AI ini lebih dulu dilakukan oleh Bing.

Google dapat dikatakan cukup tertinggal. Pasalnya Microsoft lebih dulu berinvestasi di OpenAI menggunakan GPT-4 teranyar, menawarkan konsep yang lebih kreatif dan kolaboratif pada Bing dan Edge.

Jauh sebelum rencana ini, Google telah merilis chatbot AI bernama Bard. Akan tetapi Bard menjadi produk tersendiri sehingga belum terintegrasi dalam Google Search. CEO Google tersebut juga belum memberi kepastian kapan Google akan memasang bot AI miliknya di Google Search.

Peningkatan AI di Google Search ini bakal meningkatkan kemampuan Google dalam menganggapi berbagai permintaan pencarian di internet. Hal ini mengingat cepatnya ChatGPT mengambil alih pasar sejak peluncuran pertamanya.

Kemudahan yang Diberikan AI

Pada konteks AI di mesin pencari, secara umum pengguna dapat merasakan beberapa keuntungan. Di antaranya membantu mesin telusur memahami konteks yang diberikan pengguna. Memungkinkan mesin pencari untuk memberikan hasil yang lebih akurat dan relevan.

Keuntungan ini bisa tampak dari mesin pencari yang telah menggabungkan AI, yakni Bing. Dalam laman Metaverse Post, ada beberapa hal yang disebut sebagai keuntungan, dengan membandingkan Google Search.

Pertama, penelusuran yang cepat. Di Google Search, pengguna mungkin mendapatkan tautan ke situs web saat melakukan pencarian. Lalu secara mandiri memilah informasi yang relevan untuk diambil. Alih-alih Bing akan memberi jawaban aktual selain tautan. Tentunya layanan ini akan mempercepat pengguna untuk mendapatkan informasi yang diinginkan.

Kedua, tidak ada hasil spam search engine optimization (SEO). Tidak dimungkiri Google mendominasi pasar mesin mencari, membuat mesin penelusurannya kerap bias karena bergerak kepada algoritma SEO. Sedangkan Bing akan memberikan hasil relevan dari berbagai sumber.

Ketiga, Bing dengan AI mampu memprediksi niat pengguna. Misalnya jika pengguna hendak mencari cerita lucu, Bing akan memahami dan membawa pengguna dengan jawaban yang mengerucut kepada cerita jenaka.

Di sisi lain, Google Search hanya akan memberi daftar situs web berisi kata kunci ‘cerita lucu’.

Bagaimana, apakah kamu tertarik beralih ke mesin pencari Bing untuk merasakan pengalaman berselancar di internet, dengan jawaban yang lebih aktual?

[TOS]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya