Samarinda
Ingin Mandiri, Unmul Kejar Target sebagai PTN-BH, Dimulai dengan Pembenahan dan Tata Kelola
Kaltimtoday.co, Samarinda - Universitas Mulawarman (Unmul) sedang mengarah sebagai Perguruan Tinggi Negeri-Badan Hukum (PTN-BH). Sederhananya, PTN-BH merupakan perguruan tinggi negeri yang didirikan oleh pemerintah dan berstatus sebagai badan hukum publik yang otonom.
PTN-BH sengaja dirancang untuk perguruan tinggi yang mempunyai otonomi penuh. Baik akademik dan non akademik untuk mengelola perguruan tinggi sendiri. Rektor Unmul, Abdunnur menyampaikan Unmul sedang menuju PTN-BH yang mandiri. Oleh sebab itu, perlu dilakukan pembenahan dan tata kelola universitas yang lebih baik.
Bertepatan dengan momen pelantikan para wakil rektor teranyar, Abdunnur menyebut, dalam 100 hari program kerja, pihaknya bersiap-siap untuk melakukan evaluasi kelembagaan hingga organisasi tata kelola Unmul yang paralel dengan evaluasi untuk revisi statuta.
"Ini juga dalam rangka menuju Unmul yang sekarang berstatus sebagai PTN Badan Layanan Umum (BLU) menjadi PTN-BH dan jadi universitas yang mandiri ke depannya," ujar Abdunnur kepada awak media, Rabu (28/12/2022) di Rektorat Unmul.
Dilakukannya evaluasi program juga dalam rangka untuk mencapai target pada 2023. Yakni sesuai target kinerja yang telah ditetapkan Kemendikbudristek maupun dengan status BLU melalui Kemenkeu.
"Sehingga tentunya melalui Indeks Kerja Utama (IKU) dari semua program yang ada di Unmul akan kami lakukan evaluasi. Serta sesuai visi-misi Rektor Unmul 2022-2026, Unmul untuk segera kami wujudkan sebagai PTN mandiri dan menuju world class university," tegasnya.
Rencana mewujudkan Unmul sebagai PTN-BH sudah dimulai sejak saat ini, berupa inisiasi dengan asistensi dan pendampingan dari Kemendikbudristek. Berubah menjadi PTN-BH juga tak mudah. Ada syarat yang harus dipenuhi. Salah satunya, sebuah perguruan tinggi harus mengantongi nilai minimal 300 dari angka maksimal 400.
Saat ini, Unmul sudah mengantongi nilai dengan angka 321. Tahap kedua, pada akhir tahun ini juga sudah dilakukan pendampingan dari kelembagaan Kemendikbud. Sehingga, ujar Abdunnur, pihaknya berharap pada awal 2024 dan dalam prosesnya, Unmul bisa menjadi PTN-BH.
Ditanya mengenai latar belakang dan alasan mengapa Unmul mengejar target sebagai PTN-BH, Abdunnur menegaskan kampus dengan almamater berwarna kuning ini ke depannya harus mandiri.
"Unmul tidak hanya memprioritaskan untuk pendapatan sumber dananya dari UKT atau SPP. Tapi bagaimana ke depan, kami mampu mengelola aset yang ada di Unmul untuk menjadi nilai manfaat. Sehingga mampu menghasilkan pendapatan Unmul yang lebih meningkat," jelas Abdunnur.
Kemudian, baik untuk yang secara rutin yakni melalui sumber APBN atau Bantuan Operasional Perguruan Tinggi Negeri (BOPTN), Unmul juga berkeinginan untuk meningkatkan pendapatan dengan kemandirian PTN-BH melalui funding maupun hibah dari dalam maupun luar negeri. Pun jika Unmul berhasil sebagai PTN-BH, Abdunnur menilai pihaknya akan lebih leluasa untuk meningkatkan peringkat Unmul secara nasional maupun internasional.
"Ini yang harus dicapai Unmul ke depan sehingga menjadi perguruan tinggi yang mampu bermitra dengan pemerintah. Khususnya dengan Badan Otorita IKN dan mampu berkontribusi ke pembangunan nasional," tandasnya.
[YMD | RWT]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Kolaborasi Tim Pengabdi UNMUL dan DPPKB Samarinda, Beri Pelatihan Pencegahan Stunting kepada Kader Kelurahan Bukuan
- Dilaporkan Tim Hukum Paslon 01, Dosen Ekonomi Unmul Prof. Jiuhardi Tegaskan Sikap Netral
- Unmul Resmikan Rumah Sakit Gigi dan Mulut Pertama di Kaltim dengan 56 Dental Unit
- Pemuda yang Tidak Berani Bersumpah
- Rumah Sakit Gigi dan Mulut Unmul Diresmikan, Cobra Dental Berikan Dukungan Perangkat Medis hingga Ambulans