Advertorial

Memajukan Ekraf di Kaltim: Dispar Fokus pada Pengembangan Creative Hub Temindung

Defrico Alfan Saputra — Kaltim Today 17 November 2023 15:58
Memajukan Ekraf di Kaltim: Dispar Fokus pada Pengembangan Creative Hub Temindung
Eks Bandara Temindung Samarinda, lokasi yang akan dijadikan sebagai Creative Hub Temindung. (Istimewa)

Kaltimtoday.co, Samarinda - Dinas Pariwisata Kalimantan Timur (Dispar Kaltim) berkomitmen untuk mengembangkan potensi ekonomi kreatif di Kaltim jauh lebih maksimal dari tahun-tahun sebelumnya.

Diketahui, Dispar berencana untuk menjadikan kawasan eks Bandara Temindung Samarinda untuk menjadi wadah pengembangan bagi semua pelaku ekonomi kreatif. Kawasan itu nantinya akan beri nama “Creative Hub Temindung”.

Kepala Bidang Pengembangan Ekonomi Kreatif Dispar Kaltim, Awang Khalik menyampaikan, pihaknya akan melibatkan setidaknya 17 subsektor ekraf dalam Creative Hub Temindung.

"Mulai dari musik, seni pertunjukan, aplikasi, kuliner, wastra, kriya, film, animasi, dan lain sebagainya," tutur Awang beberapa waktu.

Awang menilai, pembuatan Creative Hub Temindung tersebut akan mendongkrak potensi pendapatan daerah di Kalimantan Timur. Oleh karena itu, ia meminta kepada seluruh subsektor ekraf, bisa berpartisipasi dalam Creative Hub Temindung nantinya.

“Creative hub akan dibuatkan secara khusus, menjadi wadah baru bagi pelaku ekraf," imbuhnya.

Meski nantinya kawasan tersebut melibatkan 17 subsektor yang ada, tetapi yang paling diutamakan nantinya ada 4 subsektor, diantaranya kuliner, wastra, kriya, dan aplikasi, yang mana subsektor ini akan diletakkan di depan Creative Hub.

"Saya ingin empat subsektor itu mendapat atensi yang maksimal. Kami juga berupaya menyediakan berbagai macam workshop, pendampingan, pelatihan, hingga Hak Kekayaan Intelektual (HaKI) pemasaran," tandasnya.

Kendati demikian, ia juga mengimbau kepada seluruh ekraf yang ada, untuk bisa mempersiapkan produk berdaya saing, dan berkarakter sebagai representasi Kaltim. Mengingat IKN sebentar lagi akan dibangun di Kalimantan.

"Nanti dengan adanya IKN, saya imbau pelaku ekraf bisa lebih mempersiapkan diri. Karena banyak para pendatang yang akan kesini," tutupnya.

[RWT | ADV DISPAR KALTIM]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya