Bontang

Meriahkan World Walking Day, Pegawai Bapelitbang Bontang Ikut Serta Jalan Santai

Kaltim Today
02 Oktober 2022 10:03
Meriahkan World Walking Day, Pegawai Bapelitbang Bontang Ikut Serta Jalan Santai

Kaltimtoday.co, Bontang – Dalam rangka peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2022, Pemerintah Kota Bontang menggelar acara World Walking Day (WWD) yang dirangkai dengan Hari Batik Nasional 2022.

Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan (Bapelitbang) Bontang beserta seluruh instansi pemerintahan di lingkungan pemerintah Kota Bontang mengikuti kegiatan Word Walking Day 2022 yang digelar di Stadion Bessai Berinta eks lapangan Lang-Lang Bontang, Minggu (2/10/2022).

Dikatakan Basri, pemerintah melalui Kemenpora ingin kembali menggelorakan semangat memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat karena ada kekhawatiran bahwa olahraga tidak dianggap sebagai salah satu pilihan dan satu tradisi.

“Untuk kita ketahui bersama kebiasaan masyarakat Indonesia yang malas berolahraga patut jadi alarm,” kata Basri.

Tubuh yang tidak bugar, lanjutnya, membuat masyarakat terancam terserang berbagai macam penyakit non menular berbahaya di antaranya jantung, ginjal, diabetes, dan stroke.

Saat ini tingkat kebugaran masyarakat Indonesia tergolong sangat yang rendah. Dari total jumlah penduduk, masyarakat yang masuk kategori tidak bugar mencapai 76 persen. Dari angka tersebut, mereka yang masuk kategori sangat tidak bugar mencapai 53,63 persen, hanya 5,86 persen masyarakat yang dikategorikan memiliki kondisi yang sangat bugar atau prima.

“Pemerintah Kota Bontang menyambut dan mengapresisasi pelaksanaan World Walking Day yang dilaksanakan pada hari ini dimana menggelorakan semangat ini penting karena olahraga juga merupakan fondasi karakter bagi kehidupan berbangsa dan bernegara yang kuat,” ucap Basri.

Pelaksanaan WWD yang dirangkai dengan Haornas dan Hari Batik Nasional merupakan kolaborasi dan komitmen yang kuat antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, swasta dan stakeholder olahraga untuk bersama-sama dalam mencetak juara di bidang olahraga dalam prosesnya sangatlah panjang.

“Diawali melalui pembudayaan olahraga, pembinaan sejak usia dini, kompetisi secara berjenjang dan sistematis serta didukung dengan penerapan sport science,”ujarnya.

Lahirnya Undang-undang nomor 11/2022 tentang keolahragaan dan terbitnya peraturan presiden nomor 86/2021 tentang design besar olahraga nasional (DBON), diharapkan Basri mampu memberikan konstribusi pencapaian tujuan pembangunan olahraga dalam dimensi yang lebih luas yakni untuk mewujudkan Indonesia bugar berkarakter tangguh dan berprestasi dunia, bahkan olahraga harus mampu berperan dalam pemberdayaan ekonomi, oleh sebab itu maka tema peringatan Haornas XXXIX pada 2022 ini adalah “bersama cetak juara”.

“Untuk itu saya mengajak mari kita sama-sama laksanakan gerakan olahraga secara masif dan meluas di semua lapisan masyarakat sehingga olahraga dijadikan sebagai kebutuhan hidup dan gaya hidup, yang tentunya dalam pelaksanaannya saat ini dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan,” seru Basri.

Selain pelaksanaan Haornas, 2 Oktober diperingati Hari Batik Nasional dimana batik memiliki motif yang beragam dengan filosofi dan nilai seni dan warisan budaya yang sangat tinggi, desain menarik sesuai trend atau mode yang terus berkembang, menggunakan pewarna alam, serta dikerjakan dengan tangan yang dimaknai sebagai batik tulis, batik cap dan kombinasi diantara keduanya.

Dalam upaya menjaga permintaan pasar yang semakin meningkat, pemerintah terus memberikan dukungan iklim usaha yang kondusif serta mendorong penggunaan perangkat teknologi yang tepat dan cocok dalam proses produksi batik termasuk proses produksi bersih dan eko-efisiensi yang dipertimbangkan menjadi prioritas untuk diterapkan dalam industri batik nasional.

“Untuk itu saya mengajak seluruh pengusaha batik yang ada di Kota Bontang mari tunjukkan kreativitas sehingga kita berlomba-lomba menciptakan karya seni batik yang bersaing di kanca nasional dan internasional,” ujarnya.

Pelaksanaan kegiatan ini meliputi senam sehat kemudian dilanjutkan dengan jalan santai. Di akhir acara dilakukan pembagian Doorprize dengan hadiah utama 4 unit sepeda dari PT. Pupuk Kaltim, Tbk dan Bank Kaltimtara.

[RIR | NON | ADV DISKOMINFO BONTANG]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya