Kukar
Milenial Kukar Divaksin, Akbar Haka Minta Warga Cari Informasi dari Sumber Kredibel
Kaltimtoday.co, Tenggarong - Akbar Haka pendiri komunitas Distorsi terpilih sebagai 10 tokoh masyarakat perwakilan kaum milenial yang mengikuti kick-off vaksinasi Covid-19 pertama kali di Kutai Kartanegara (Kukar) kemaren (14/01/2021). Hal ini tidak lepas dari sepak terjangnya sejak beberapa tahun lalu bagi generasi milenial.
Dia menuturkan, banyak kawan-kawan bertanya dengan dirinya melalui Direct Message (DM) Instagram. Apakah percaya vaksinasi sebagai bentuk konspirasi era sekarang, apalagi banyak beredar di media bahwa vaksin tersebut dapat menimbulkan efek samping membahayakan kesehatan.
Namun, lanjut dia, ketika ditanyakan balik apakah sebelumnya sudah ada yang pernah divaksin. Karena sejauh ini banyak berita yang simpang siur sehingga sumbernya belum tentu kredibel.
"Nah saya jawab sebagai anak muda di era 4.0 memang harus ada yang coba dulu baru bisa berkomentar. Kalau semua anak muda menelan mentah-mentah berita hoax tetapi gak ada yang coba, berarti gak ada yang bisa bertangung jawab," kata Haka sapaan akrabnya.
Untuk membuktikan kepada generasi milenial bahwa vaksin Covid aman, dengan senang hati mewakafkan dirinya untuk di vaksin. Seusai divaksin, lanjut Haka, akan selalu menginformasikan dan mengupdate perkembangan serta menyampaikan fakta-fakta sesungguhnya melalui media sosial.
Alhamdulillah sejauh ini aman dalam artian tidak ada masalah apapun, tetapi rasanya semakin sehat. Haka berpesan bagi kawan-kawan jangan takut divaksin dan vaksin itu aman dan halal.
"Saya masih percaya, Tan Malaka pernah berkata terbentur terbentur terbentur terbentuk, mungkin kita sudah terbentur beberapa kali, mungkin kali ini kita akan terbentuk," tutupnya.
[SUP | TOS]