Kaltim
Muhammadiyah Kaltim Siapkan 69 Lokasi Sholat Idul Adha 1445 H, Ini Daftar Lokasi, Imam, dan Khotibnya
Kaltimtoday.co - Melalui Maklumat Nomor 1/MLM/I.0/E/2024 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1445 H, Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah telah menetapkan Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah jatuh pada Senin, 17 Juni 2024. Keputusan ini didasarkan pada perhitungan hisab hakiki wujudul hilal, yang menentukan bahwa 1 Zulhijah 1445 H jatuh pada Sabtu, 8 Juni 2024.
Penetapan ini sekaligus memberikan panduan bagi umat Islam di Indonesia untuk mempersiapkan perayaan Idul Adha dengan tepat. Metode hisab hakiki wujudul hilal yang digunakan oleh Muhammadiyah melibatkan perhitungan posisi bulan saat matahari terbenam, yang menunjukkan bahwa pada 29 Zulkaidah 1445 H, bulan berada di bawah ufuk sehingga bulan Zulkaidah disempurnakan menjadi 30 hari.
Keputusan ini diharapkan dapat membantu umat Islam dalam merencanakan ibadah kurban dan kegiatan lainnya terkait Idul Adha, sekaligus memastikan keselarasan dengan kalender hijriah yang digunakan Muhammadiyah.
Sekretaris Pimpinan Wilayah (PW) Muhammadiyah Kalimantan Timur (Kaltim) H Amir Hady, didampingi Wakil Sekretaris Machnun Uzni, mengatakan, Idul Adha tahun ini diharapkan memberi ruang introspeksi dengan menghadirkan kembali keteladanan keluarga Nabi Ibrahim a.s. Kemudian, napak tilas dalam Idul Adha yaitu prosesi haji diharapkan mampu memberi warna kesalehan sosial sekembali jamaah haji ke tanah air.
"Ibadah qurban diharapkan menjadi menjadi ciri sebagai muslim untuk terus menumbuhkan simpati dan empati dalam hubungan kemanusiaan," ujar dia.
Sementara itu, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Samarinda, Damingun, M.M, dalam pesannya mengatakan, Idul Adha adalah momen penting untuk memperkuat keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT melalui ibadah kurban dan amalan-amalan sunnah lainnya.
"Perayaan ini mengingatkan umat Islam akan pentingnya pengorbanan dan keikhlasan dalam menjalankan perintah Allah. Semoga Idul Adha 2024 membawa berkah dan kebaikan bagi seluruh umat Islam di manapun berada," tutur dia.
Berikut Lokasi dan Imam serta Khotib Hari Raya Idul Adha 1445 H yang dihimpun Sekretariat PW Muhammadiyah Kaltim.
PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH KOTA SAMARINDA
1. Halaman Parkir Stadion Kadrie Oening Sempaja
- Imam: Ust. Fauzi Fauzan Adhima, M.Pd
- Khatib: Ust. H. Muhammad Jamaludin Ahmad, S.Psi
2. Halaman Parkir Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT)
- Imam/Khatib: Dr. H. Andi Harun, S.T., S.H., M.Si
3. Halaman Museum Kota Samarinda (Taman Samarendah)
- Imam/Khatib: Ust. Fuad Abdurrahman, S.Ag
4. Halaman Masjid Ad Dakwah Muhammadiyah
- Imam/Khatib: Ust. Muhammad Hendro, M.Pd.I
5. SD Muhammadiyah 2 Samarinda
- Imam/Khatib: Ust. Gustaf Dwi Prie Anugrah
6. Halaman Parkir SD Muhammadiyah 5
- Imam/Khatib: Ust. KH. Natsir Kadrie, BA
7. Masjid Al Mansur
- Imam/Khatib: Ust. Drs. Muhammad Gufron
8. Lapangan Distrik Navigasi
- Imam/Khatib: Ust. Puji Hartono, S.Pd.I
9. UPTD Taman Budaya Samarinda
- Imam/Khatib: Ust. KH. Rifqi Rosyidi, Lc., M.Ag
10. Lapangan Tenis Sumber Mas
- Imam/Khatib: Ustadz. Ngalal
11. Masjid Al-Shiratal Mustaqim
- Imam/Khatib: Ust. Ir. Masumi
PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH KUTAI TIMUR
1. Sangatta Utara, Halaman Kantor Camat
- Imam: Achmad Sukron, S.Pd.I
- Khotib: KH. Hamim Thohari, B. IRK
2. Sangatta Selatan, Halaman Kantor Desa
- Imam: Muhammad Azizi, S.Ag.
- Khotib: Wildan Hamdani, S.Ag.
3. Sangatta Selatan KM.04
- Imam/Khotib: Ust. H. Nurcholis Achmad, S.Pd.I
4. Kaliorang
- Imam/Khotib: Ust. H. Mujahidul Wathoni, M.Pd
5. Teluk Pandan, Masjid Jabal Rahmah Kandolo
- Imam/Khotib: Ust. Rahmat K
PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH BONTANG
1. Stadion Bessai Berinta (Lang-lang)
- Imam: Ust. Anas Fachrudin
- Khotib: Dr. H. Suwoko, S.E, M.M
2. Masjid Al Ikhlas Gunung Sari
- Imam: Ust. Haekal Kamilan
- Khotib: Ust. Andy Akhyar
3. Masjid Fastabiqul Khairat (Tanjung Laut)
- Imam: Ust. Muhammad Sidin
- Khotib: Ust. Ahmad Thoyyib, S.Pdi
4. Sekolah Kreatif (Telihan)
- Imam: Ust. Kholid Amrullah
- Khotib: Ust. Maulidi DYM, S.H., S.Pd., M.H
PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH BERAU
1. Halaman Panti Asuhan Al Maun
- Khotib: Ust. Aji Budi Alfiannoor
- Imam: Ibnu Abbas
2. Halaman Masjid An Nuur
- Khotib: Ust. Dr. H Shaleh, S.T., M.T
- Imam: Ust. Taufik Temarwut, M.Pd
3. Halaman Universitas Muhammadiyah Berau
- Khotib: Dr. Syarifuddin Israel, M.Pd
- Imam: Ust. Muhammad Fitra
PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH KUTAI KERTANEGARA
1. Halaman Terminal Pasar Tangga Arung
- Imam/Khotib: Ust. H. Abdul Kadir Pakka, M.Pd
2. Halaman Kantor Bupati Kukar
- Khotib: Ustadz amin Nasrullah, S.Ag., M.Ag
- Imam: Ustad Ridwan, S.Pd., M.Pd
3. Halaman SMK Muhammadiyah Loa Kulu
- Imam/Khatib: Ust. Imanullah Yaqien, S.Ag
4. Halaman Perguruan Muhammadiyah, SMK Muh. Kp. Jawa
- Imam/Khatib: Ust. Adam Muhammad, S.Pd
5. Halaman MI Muhammadiyah Samboja
- Imam/Khatib: Ust. Muhammad Saleh
6. Halaman Simpang Tiga Kuala
- Imam/Khatib: Ust. Muhammad Helmi
7. Halaman Komplek Perguruan SMK Muhammadiyah Muara Badak
- Imam/Khotib: Ust. Usamah Ahmad Gazali
8. Halaman Kantor Lurah Muara Jawa Ulu
- Imam/Khotib: Ust. Fauzi
9. Halaman SMK Muhammadiyah Sanga Sanga Dalam
- Imam/Khotib: Ust. KH. Muzakkir
10. Halaman Komplek SD Muhammadiyah Anggana
- Imam/Khotib: Ir. H. Amir Hady
11. Halaman Masjid Nurul Huda
- Imam/Khotib: Ust. Decky Pramana, S.H
12. Halaman Masjid Baitul Muttaqin
- Imam/Khotib: Ust. Arifin Suparman
13. Komplek Perguruan Muhammadiyah Sebulu
- Khotib: Ust. Alias Candra, MA
- Imam: Ust. Sulaiman
14. Masjid Al Falah
- Imam/Khotib: Ust. Kurniawan Abdillah
15. Lapangan Sepak Bola Kota Bangun SP.3
- Khotib: Ust. Imam Sabirin, S.Pd
- Imam: Ust. Agus Sahron Wakhid, S.Pd
16. Halaman Masjid Al Pajar
- Khotib: Ustad Ramsah, S.T
- Imam: Ustad Tairi
PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH BALIKPAPAN
1. Halaman BUKOPIN
- Imam/Khotib: Dr. H. Syakir Jamaludin
2. Halaman Masjid Tarbiyah Muhammadiyah
- Imam/Khotib: Ust. Drs. H.M. Syahrurdi
3. Halaman Masjid At Taubah
- Imam/Khotib: Ust. Khusairi Ahmad, S.Pd.I
4. Halaman Masjid Ihyaus Sunnah
- Imam/Khotib: Ust. Khairil Anwar Diniy, S.I.P., M.Pd
5. Halaman Posyandu RT 16
- Imam/Khotib: Dr. H. Rendi Susiswo Ismail
6. Halaman Masjid Ahmad Dahlan
- Imam: Ust. Syukrillah, S.Pd.I
- Khotib: Ust. Muhamad, M.Pd
7. Halaman Masjid Nurul Hijrah
- Imam/Khotib: Ust. Burhan, S.Ag
8. Ponpes Al Mujahidin
- Imam/Khotib: KH. Mas’ud Asyhadi, Lc
9. Masjid AR Fahrudin
- Imam/Khotib: Drs. H. Mansur, M.Pd
10. Masjid Al Hakam
- Imam/Khotib: Ust. Soni Darmawan, S.Ag
PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH PENAJAM PASER UTARA
1. Halaman Masjid Al Ibroh
- Khotib/Imam: Zaki Ahmad Fuad, S.Sos
2. Lapangan Muhammadiyah Babulu Darat
- Imam: Ust. Jumardin, S.Pd
- Khotib: Ust. Muhammad Arif, S.H.I, M.H
3. Halaman Masjid Baiturrahim
- Imam: Ust. Imam Wardjoyo, S.Pd.I, M.M.Pd
- Khotib: Ust. Setiawan Misbachul Lail, M.Pd
4. Masjid Nurul Ilah
- Imam: Ust. M Darwis
- Khotib: Ust. Ahmad Syahni, S.Pd
5. Masjid Darul Hijrah
- Imam: Ust. Sukra, S.Ag, M.Si
- Khotib: Ust. Sukra, S.Ag, M.Si
6. Halaman Masjid Al Falah
- Imam: Ust. Iwan Aris
- Khotib: Ust. Zubair
7. Masjid An Nur Semoi Dua
- Imam: Ust. Harun, S.Pd.I
- Khotib: Ust. Wariono
8. Masjid Fastabiqul Khoirot
- Imam/Khotib: Ust. Nandang Sumantri
9. Halaman Masjid Al-Kautsar
- Imam/Khotib: Ust. Ikhwal Prasetiya, S.PdI
PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH PASER
1. Halaman Masjid Syuhada
- Khotib: Ust. Ahmad Bahriyanto, S.Sy., M.H
- Imam: Ust. Najamuddin, S.Ag
2. Halaman SMK Muhammadiyah Long Ikis
- Khotib: Ust. Asriannor, S.Pd., M.S
- Imam: Ust. Zacky ar Rahman, S.Pd
3. Masjid Baitul Mukminin
- Imam: Ust. Sulaeman Habibi
- Khotib: Ust. Iswanto
4. Masjid Al Bilal
- Imam: Ust. Zainal Abidin
- Khotib: Ust. Ngadiono
5. Lapangan Futsal RT 7 Tapis
- Imam: Ust. Ngaini, S.Pd
- Khotib: Najemuddin, S.Pd.I
6. Halaman Masjid Al Furqon
- Imam/Khotib: Ust. Kusnedi, S.H
7. Lapangan SDN 01 Waru
- Imam: Ust. H. Sutrisno
- Khotib: Ust. H. Abdillah Harun
PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH KUTAI BARAT
1. Muhammadiyah Center Melak
- Imam/Khotib: Machnun Uzni, S.I.Kom
2. Masjid Al Amin Damai Kota
- Imam/Khotib: Ust. Husni Mubaroq, S.Pd.I., M.M
[TOS]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- DPK Kaltim Apresiasi Dinas Tanaman Pangan Raih Nilai Audit Kearsipan Terbaik
- Pilot Proyek Filing Cabinet, Solusi Baru untuk Meningkatkan Nilai Audit Kearsipan OPD
- OPD Harus Tingkatkan Tata Kelola Kearsipan Sebelum Masa Audit Berakhir
- DPK Kaltim Ingatkan OPD Kelalaian Arsip Bisa Picu Kasus Hukum
- Budaya Pengarsipan Masih Jadi Tantangan Besar di OPD