Samarinda

Pimpinan Klinik Denkesyah 06.04.01 Samarinda Ajak Peserta Gunakan Antrean Elektronik Mobile JKN

Kaltim Today
16 April 2020 16:37
Pimpinan Klinik Denkesyah 06.04.01 Samarinda Ajak Peserta Gunakan Antrean Elektronik Mobile JKN
Salah satu klinik yang telah memberlakukan antrean elektronik di Samarinda adalah Klinik Detasemen Kesehatan Wilayah (Denkesyah) 06.04.01 Samarinda.

Kaltimtoday.co, Samarinda – BPJS Kesehatan terus memberikan layanan kemudahan layanan bagi peserta program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS), salah satunya adalah antrean elektronik pada aplikasi Mobile JKN.

Salah satu klinik yang telah memberlakukan antrean elektronik di Samarinda adalah Klinik Detasemen Kesehatan Wilayah (Denkesyah) 06.04.01 Samarinda. Klinik milik TNI yang beralamat di Jalan Milono tersebut telah menerapkan antrean elektronik yang diintegrasikan dengan aplikasi Mobile JKN. Kepala Klinik Denkesyah, Suciaty Ipah mengatakan bahwa, dengan diterapkan layanan antrean elektronik di Mobile JKN, saat ini peserta JKN-KIS tidak harus menumpuk di klinik untuk menunggu antrean pelayanan kesehatan yang tentunya dapat meningkatkan resiko penyebaran Covid-19.

“Dengan antrean elektronik di Mobile JKN, tentunya peserta bisa mendapatkan kepastian waktu layanan saat ingin berobat ke fasilitas kesehatan. Selain itu, dengan antrean elektronik ini dapat mengurangi resiko tertular Covid-19, karena nomor antrean peserta dapat diperoleh tanpa harus datang langsung ke klinik sehingga mengurangi interaksi dengan orang lain. Kami sangat mengharapkan, bagi seluruh peserta dapat memanfaatkan aplikasi ini, selain untuk kemudahan peserta mari bersama-sama memutus mata rantai penularan Covid-19,” ujar Suci pada Senin (13/04/2020) melalui whatsapp.

Dia juga menjelaskan bahwa, dalam upaya pencegahan penularan Covid-19, baik petugas maupun peserta wajib mentaati prosedur yang telah ditetapkan.

“Bagi peserta yang datang, kami wajibkan mencuci tangan dengan sabun, kemudian di pintu masuk akan kami lakukan penyemprotan dengan cairan disinfektan, sedangkan bagi petugas dilengkapi dengan APD (Alat Pelindung Diri),” imbuhnya.

Secara terpisah Kepala BPJS Kesehatan Cabang Samarinda, Mangisi Raja Simarmata memberikan apresiasinya terhadap pelayanan di Klinik Denkesyah, sekaligus mengimbau untuk tetap dapat memberikan pelayanan yang optimal kepada peserta JKN-KIS di tengah kondisi pandemi Covid-19 dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

Mangisi menambahkan, antrean elektronik dapat digunakan fasilitas kesehatan untuk meminimalisir kerumunan peserta yang menunggu antrean pelayanan sehingga diharapkan dapat mengurangi risiko penularan Covid-19.

“Kami sangat mengapresiasi Klinik Denkesyah dan juga faskes lain yang telah mengimplementasikan antrean elektronik dan terkoneksi dengan aplikasi Mobile JKN. Antrean elektronik ini sangat penting untuk diterapkan agar tenaga kesehatan maupun peserta merasa aman dan nyaman. Faskes tetap dapat memberikan pelayanan yang optimal kepada peserta dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan, dan tentu saja peserta juga merasa dilayani dengan baik,” terang Mangisi.

Lebih lanjut Mangisi mengharapkan, wabah pandemi ini dapat segera berakhir, oleh karenanya seluruh pihak harus saling bahu-membahu dalam melakukan upaya-upaya protokol kesehatan seperti yang telah ditetapkan pemerintah.

[KA | RWT | ADV]



Berita Lainnya