Advertorial
Puluhan Proyek Infrastruktur Masuk di Kelurahan Maluhu untuk Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

]Kaltimtoday.co, Tenggarong - Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di wilayah Kelurahan Maluhu, Kecamatan Tenggarong.
Camat Tenggarong, Sukono menyampaikan, pada tahun anggaran 2024, terdapat 62 proyek pembangunan yang dialokasikan untuk Maluhu, melibatkan berbagai instansi pemerintah daerah.
“Ini adalah bentuk komitmen Pemkab Kukar untuk menyejahterakan masyarakat, khususnya di Kutai Kartanegara,” ungkap Sukono, Sabtu (9/11/2024).
Dari 62 kegiatan tersebut, sebagian besar melalui kantor camat yakni sebanyak 52 kegiatan. Sedangkan 10 lainnya melibatkan Dinas Pekerjaan Umum (PU), Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim), serta Dinas Pertanian.
“Kalau kita hitung lebih dari Rp 20 miliar dalam satu tahun, belum termasuk pengadaan yang ada,” tambahnya.
Dengan alokasi anggaran yang signifikan, Pemkab Kukar optimistis mampu mewujudkan pembangunan infrastruktur dan fasilitas yang lebih baik, serta memberikan dampak nyata bagi kehidupan warga Maluhu dan sekitarnya.
"Pemerintah sangat konsen untuk memenuhi kebutuhan dasar ini, karena hal tersebut menjadi prioritas demi kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya.
[RWT | ADV DISKOMINFO KUKAR]
Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp
Related Posts
- Peningkatan Jalan Antar RT dan Penanganan Banjir Jadi Usulan Prioritas Kelurahan Maluhu di Tahun 2026
- Safari Ramadan Jadi Agenda Rutin, Lurah Maluhu Komitmen Sambangi Semua Masjid dan Langgar
- Kelurahan Maluhu Kembali Gelar Festival Ramadan, Ambil Konsep MTQ
- Kelurahan Maluhu Gelar Lomba Mancing, Upaya Kenalkan Potensi Embung Jadi Wisata
- Gelontorkan Rp 59 Miliar, Pembangunan Turap Gunung Tabur Ditarget Rampung Akhir Tahun 2024