Daerah

Beasiswa Kukar Idaman Tahap Kedua Kembali Dibuka, Sediakan 2.944 Kuota

Supri Yadha — Kaltim Today 19 September 2024 16:56
Beasiswa Kukar Idaman Tahap Kedua Kembali Dibuka, Sediakan 2.944 Kuota
Kepala Bagian Kesejahteraan Setkab Kukar, Dendy Irwan Fahriza.

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Pemkab Kukar membuka Beasiswa Kukar Idaman tahap kedua. Pendaftaran dibuka pada 17 September hingga 17 Oktober 2024. Program ini akan menyediakan total kuota sebanyak 2.944 beasiswa, yang seluruhnya difokuskan pada program beasiswa stimulan.

Kepala Bagian Kesejahteraan (Kabag Kesra) Setkab Kukar, Dendy Irwan Fahriza menjelaskan, tahap kedua ini berbeda dengan tahap pertama yang telah berlangsung pada Februari lalu. Beasiswa kerja sama tematik pupus tidak lagi dibuka pada tahap kedua karena pendaftaran mahasiswa baru telah ditutup.

Sebagai gantinya, pemerintah memfokuskan pada beasiswa stimulan untuk membantu pelajar dan mahasiswa yang belum terfasilitasi oleh program lain, seperti Beasiswa Kaltim Tuntas.

"Stimulan ini merupakan strategi Pemkab Kukar di bawah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati, bapak Edi Damansyah dan bapak Rendi Solihin untuk memfasilitasi pelajar dan mahasiswa Kukar yang tidak terakomodasi di Beasiswa Kaltim Tuntas," ujar Dendy, Kamis (19/9/2024).

Rinciannya, beasiswa stimulan ini mencakup 200 kuota untuk santri pondok pesantren, 504 kuota untuk siswa SMA/SMK/MA, 1.050 kuota untuk mahasiswa D3, 1.050 kuota untuk mahasiswa D4/S1, 75 kuota untuk program S2, dan 65 kuota untuk program S3. Dengan anggaran sebesar Rp 13,8 miliar, program ini diharapkan dapat menjangkau lebih banyak penerima.

Dendy juga menegaskan bahwa mereka yang telah menerima beasiswa Kukar Idaman tahap pertama tidak diperkenankan untuk mendaftar di tahap kedua, guna memberikan kesempatan bagi yang belum terfasilitasi.

Sementara itu, pendaftar yang tidak lolos pada tahap pertama masih diperbolehkan mendaftar dengan syarat tidak mengulangi kesalahan yang sama, yang bisa dilihat melalui akun masing-masing.

“Pelajar dan mahasiswa yang tidak lolos bisa mendaftar kembali di akun yang sama. Kesalahan sebelumnya bisa cek di akun masing-masing, lihat hasil verifikasi,” sebutnya.

Lebih lanjut, integrasi sistem dengan Beasiswa Kaltim Tuntas juga telah dilakukan untuk menghindari adanya duplikasi pembayaran. Pendaftar yang sudah menerima Beasiswa Kaltim Tuntas tidak diperbolehkan mendaftar kembali di Beasiswa Kukar Idaman tahap kedua.

"Kami telah terintegrasi secara sistem, sehingga tidak mungkin terjadi pendaftaran ganda," tambah Dendy.

Program beasiswa ini diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi pelajar dan mahasiswa asal Kutai Kartanegara, sekaligus mendorong peningkatan kualitas sumber daya manusia di daerah.

[RWT]

Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp



Berita Lainnya