Kukar
Betaria Magdalena Harap Pembangunan di Wilayah Hulu Perlu Diimbangi dengan Fasilitas Pendidikan

Kaltimtoday.co, Tenggarong – Anggota DPRD Kutai Kartanegara (Kukar), Betaria Magdalena mengungkapkan, percepatan pembangunan di kecamatan paling ujung di Kukar perlu menjadi perhatian pemerintah kabupaten (Pemkab). Pembangunan harus dilakukan merata, bukan hanya berfokus diwilayah kota dan daerah pantai, tetapi juga di wilayah Hulu.
Pembangunan tidak hanya terkait infrastruktur yang memadai, tetapi juga diimbangi dengan peningkatan sumber daya manusia (SDM). Baik itu sektor pendidikan dan pelayanan kesehatan masyarakat.
“Harus balance, baik itu infrastruktur maupun SDM juga harus diperhatikan. Karena kalau ada pembangunan dan tidak imbangi dengan masyarakatnya sehingga nanti pembangunan sia-sia karena tidak dimanfaatkan,” kata Betaria, daerah pemilihan VI meliputi Kecamatan Kota Bangun, Muara Muntai, Muara Wis, Kenohan, Kembang Janggut dan Tabang, Rabu (16/11/2022).
Menurut politisi Fraksi PDI Perjuangan, setiap ada pembangunan infrastruktur nantinya bakal berdampak terhadap peluang-peluang. Seperti peluang investasi hingga perkembangan penduduk yang menetap di wilayah hulu.
Oleh karenanya, selain pembangunan infrastruktur jalan juga perlu dimbangi dengan pendidikan yang memadai. Sebab, SDM merupaka aset yang sangat berharga dalam memajukan pembangunan daerah dan bangsa di masa mendatang.
“Kalau tidak diimbangi dengan pendidikan yang memadai, ya repot juga. Nanti pembangunan ada di pedalaman, tapi masyarakatnya berlomba-lomba ke kota lagi. Kalau tidak diimbangi atau difasilitasi alat-alat yang memadai seperti perlengkapan pendidikan dan kesehatan,” kata Ketua Fraksi PDI Perjuangan.
Sebagai Informasi, Komisi IV DPRD Kukar saat melakukan kunjungan ke SDN 003 Desa Bila Talang, Kecamatan Tabang belum lama ini. Kondisi SDN 003 begitu memprihatikan, lantaran sejumlah fasilitas belum terpenuhi. Seperti belum ada pembangunan ruang kelas baru (RKB), meja kursi, ruang perpustakaan, keramik lantai dan plafon sekolah. Selain itu, ditemukan RKB yang dibangun sejak 2007 lalu, belum dituntaskan.
[SUP | NON | ADV DPRD KUKAR]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Teken Kontrak Jadi Titik Awal Pendamping Desa Kukar Awasi Program Pembangunan
- Sekda Kukar Pastikan Rekomendasi DPRD Masuk Program 2025, Ini Fokus Utamanya
- Aulia Rahman Basri Resmi Gantikan Edi Damansyah, Hari Ini Daftar ke KPU Kukar
- Bukan Hanya Pendidikan Gratis, Praktisi Ingatkan Rudy-Seno Soal Peningkatan Fasilitas Sekolah di Wilayah 3T
- Musrenbang Kecamatan Tenggarong Hasilkan 1.198 Usulan Pembangunan di Tahun 2026