Kukar
DPRD Kukar Lantik Yohanes Da Silva Badulele Gantikan Almarhum Supriyadi
Kaltimtoday.co, Tenggarong - DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar sidang paripurna istimewa pengangkatan Pergantian Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Kukar dari Partai Amanat Nasional (PAN) sisa masa jabatan 2019-2024.
Ketua DPRD Kukar, Abdul Rasid memimpin langsung pelantikan Yohanes Da Silva Badulele, menggantikan Almarhum Supriyadi yang wafat pada 02 Agustus 2021 lalu, dari daerah pemilihan V meliputi Loa Kulu dan Loa Janan.
Pada kesempatan ini, Abdul Rasid mengucapkan selamat atas dilantiknya Yohanes, mudah-mudahan bisa menjalankan amanah dengan baik dan semoga cepat beradaptasi dengan anggota lain di DPRD.
"Kenapa penting sekali cepat beradaptasi, karena di DPRD kumpulan beberapa partai tentunya antara satu dengan yang lain perlu penyesuaian. Oleh karena itu cepat beradaptasi dengan teman baik itu ada difraksi sehingga bisa menjalankan tugas kedewanan dengan baik," ujar Rasid setelah pengangkatan PAW sekaligus melantik Yohanes di ruang paripurna pada Kamis (25/11/2021).
Sementara itu, Yohanes menuturkan, tugas yang diberikan merupakan sebuah amanah yang harus dijalankan semenjak diangkat menjadi PAW dan dilantik menjadi anggota DPRD Kukar. Saat ini, dirinya ditempatkan di Komisi IV, sedangkan Komisi I di isi oleh Mutoyib yang sebelumnya di komisi IV.
"Peran fungsi tugas pengawasan serta menjalankan amanah itu yang paling penting buat saya. Memang di momentum hari ini bertepatan dengan akhir tahun dan sangat padat. Setelah diberikan tugas ini tidak ada pilihan lain selain harus menjaganya," ungkap Yohanes.
Lanjut dia, ada beberapa hal yang akan dirinya perjuangan demi memajukan Loa Kulu-Loa Janan salah satunya berkenaan dengan infrastruktur. Menurutnya, ini perlu ditingkatkan pembangunan di tahun yang akan datang.
"Dapil 5 menduduki peringkat kedua terbesar, sehingga infrastruktur memang yang perlu diperhatikan dan tingkat pembangunan yang lebih mengarah ke penajaman di tahun yang akan datang," tutupnya.
[SUP | NON]
Related Posts
- Kunjungi Dapil, Ketua DPRD Kukar Junaidi Serap Aspirasi Warga di Kelurahan Mangkurawang
- Perjuangkan Potensi Daerah, Wakil Ketua II DPRD Kukar Dorong Sektor Pertanian dan Perikanan di Dapil V
- Presiden Prabowo Tekankan Swasembada Pangan, DPRD Kukar Beri Dukungan Penuh
- Jadi Wakil Ketua III DPRD Kukar, Aini Faridah Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat
- Dewan Kukar Dapil III Herry Asdar Harap Pembangunan RS Muara Badak Rampung Tepat Waktu