Kukar
Hadiri Pelatihan Diversifikasi Produk Olahan di Loa Kulu, Ria Handayani: Saatnya Perempuan Mampu Berkreatif dan Berinovasi
Kaltimtoday.co, Tenggarong — Anggota DPRD Kutai Kartanegara (Kukar), Ria Handayani menghadiri kegiatan pelatihan diversifikasi produk olahan dari Ikan Nila di Desa Loh Sumber, Kecamatan Loa Kulu. Diselenggarakan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kukar, pada Minggu (20/11/2022) lalu.
Narasumber dari Laboratorium Teknologi Perikanan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Mulawarman Samarinda.
"Sangat bagus untuk membantu wanita khususnya ibu-ibu mendapatkan peran ganda, bukan hanya sebagai ibu rumah tangga tetapi juga sebagai pengusaha untuk membantu meningkatkan ekonomi," kata Ria Handayani pada Minggu (27/11/2022).
Politisi Fraksi Gerindra menyebutkan, sudah saatnya perempuan mampu untuk berkreatif dan berinovasi dalam mengelola produk-produk olahan. Saatnya perempuan menguasai berbagai teknologi pengolahan segala macam varian produk olahan untuk memenuhi permintaan bersama.
Sebagaimana diketahui bersama bahwa saat ini begitu banyaknya jenis produk panganan yg ada di pasaran. Oleh karena itu perempuan harus memiliki kemampuan dan keterampilan yang dapat meningkatkan dan mengembangkan usaha ekonomi produktif.
"Era emansipasi sudah selayaknya perempuan bisa mandiri dan memiliki kegiatan lain untuk menambah peningkatan ekonomi," imbuhnya.
Dia menjelaskan, pelatihan ini dalam rangka pemberdayaan perempuan bidang politik, hukum, sosial dan ekonomi pada organisasi kemasyarakatan kewenangan Kabupaten, melalui advokasi kebijakan dalam pendampingan.
"Namun kegiatan ini secara umum sebagai kegiatan pendukung dalam mengurangi angka kemiskinan dan pencegahan stunting di Kukar," ujarnya.
Ria berharap perempuan mampu berkarya dari berbagai bidang kehidupan. Baik di bidang politik, hukum, sosial dan ekonomi. Selain itu, untuk meningkatkan partisipasi dan peran aktif perempuan dalam pembangunan daerah.
"Harapannya juga perempuan mampu berkontribusi dalam pembangunan khususnya berpihak pada perempuan," tutupnya.
[SUP | NON | ADV DPRD KUKAR]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- DPRD Kukar Dukung Pengembangan Pertanian di Wilayah Hulu, Dorong Regenerasi Petani Muda
- Kunjungi Dapil, Ketua DPRD Kukar Junaidi Serap Aspirasi Warga di Kelurahan Mangkurawang
- Perjuangkan Potensi Daerah, Wakil Ketua II DPRD Kukar Dorong Sektor Pertanian dan Perikanan di Dapil V
- Presiden Prabowo Tekankan Swasembada Pangan, DPRD Kukar Beri Dukungan Penuh
- Jadi Wakil Ketua III DPRD Kukar, Aini Faridah Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat