Kukar
Inilah Jumlah Kekayaan 3 Pasangan Calon Kepala Daerah Kukar
Kaltimtoday.co, Tenggarong - Tiga pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kukar dalam Pilkada 2024 adalah Edi Damansyah-Rendi Solihin, Awang Yacoub Luthman-Akhmad Zais, dan Dendi Suryadi-Alif Turiadi. Berikut adalah daftar kekayaan masing-masing calon yang diambil dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) terbaru.
Siapa di antara mereka yang paling kaya? Simak ulasan berikut.
Paslon Nomor Urut 1, Edi Damansyah-Rendi Solihin
Harta kekayaan calon Bupati Kukar, Edi Damansyah, tercatat sebesar Rp 8 miliar lebih dan tanpa hutang. Data ini berdasarkan LHKPN tanggal 16 Februari 2024 untuk periode 2023.
A. Harta Tanah dan Bangunan senilai Rp 2.240.000.000, dengan rincian sebagai berikut:
1. Tanah seluas 200 m² di Kutai Kartanegara, hasil sendiri Rp 120.000.000
2. Tanah dan bangunan seluas 300 m²/200 m² di Kutai Kartanegara, hasil sendiri Rp 960.000.000
3. Tanah dan bangunan seluas 405 m²/80 m² di Kutai Kartanegara, hasil sendiri Rp 360.000.000
4. Tanah seluas 15.550 m² di Kutai Kartanegara, hasil sendiri Rp 800.000.000
B. Alat Transportasi dan Mesin sebesar Rp 355.000.000, dengan rincian:
1. Motor Yamaha Mio Soul tahun 2007, hasil sendiri Rp 3.000.000
2. Motor Yamaha Jupiter Z tahun 2010, hasil sendiri Rp 3.000.000
3. Motor Honda Scoopy tahun 2012, hasil sendiri Rp 4.000.000
4. Motor Yamaha XMax tahun 2019, hasil sendiri Rp 48.000.000
5. Mobil Mitsubishi Pajero Sport tahun 2017, hasil sendiri Rp 280.000.000
6. Motor Yamaha NMax tahun 2018, hasil sendiri Rp 17.000.000
C. Harta Bergerak Lainnya sebesar Rp 367.000.000
E. Kas dan Setara Kas sebesar Rp 5.269.759.360
F. Harta Lainnya sebesar Rp 0
Total Kekayaan: Rp 8.331.759.360
Wakilnya, Rendi Solihin, memiliki kekayaan sebesar Rp 8 miliar lebih tanpa hutang. Data ini berdasarkan LHKPN tanggal 5 Maret 2024 untuk periode 2023.
A. Harta Tanah dan Bangunan senilai Rp 6.800.000.000, dengan rincian:
1. Tanah dan bangunan seluas 12.491 m²/3.600 m² di Kutai Kartanegara, hasil sendiri Rp 1.300.000.000
2. Tanah dan bangunan seluas 1.551 m²/391 m² di Kutai Kartanegara, hasil sendiri Rp 1.600.000.000
3. Tanah dan bangunan seluas 12.180 m²/200 m² di Kutai Kartanegara, hasil sendiri Rp 2.300.000.000
4. Tanah seluas 1.800 m² di Kutai Kartanegara, hasil sendiri Rp 325.000.000
5. Tanah dan bangunan seluas 6.691 m²/990 m² di Kutai Kartanegara, hibah Rp 675.000.000
6. Tanah seluas 8.400 m² di Kutai Kartanegara, hibah Rp 600.000.000
B. Alat Transportasi dan Mesin senilai Rp 520.000.000
C. Harta Bergerak Lainnya sebesar Rp 360.000.000
E. Kas dan Setara Kas sebesar Rp 597.859.791
Total Kekayaan: Rp 8.277.859.791
Paslon Nomor Urut 2, Awang Yacoub Luthman-Akhmad Zais
Calon Bupati Kukar jalur independen, Awang Yacoub Luthman, memiliki kekayaan sebesar Rp 4 miliar lebih tanpa hutang, berdasarkan LHKPN tanggal 21 Agustus 2024.
A. Harta Tanah dan Bangunan senilai Rp 3.550.000.000, dengan rincian:
1. Tanah dan bangunan seluas 123 m²/96 m² di Surabaya, hibah Rp 1.500.000.000
2. Tanah dan bangunan seluas 450 m² di Kutai Kartanegara, warisan Rp 800.000.000
3. Tanah dan bangunan seluas 59 m²/59 m² di Kutai Kartanegara, hasil sendiri Rp 250.000.000
4. Tanah dan bangunan seluas 580 m²/580 m² di Kutai Kartanegara, hibah Rp 1.000.000.000
B. Alat Transportasi dan Mesin sebesar Rp 180.000.000
C. Harta Bergerak Lainnya** sebesar Rp 6.000.000
E. Kas dan Setara Kas sebesar Rp 680.000.000
Total Kekayaan: Rp 4.416.000.000
Sementara itu, wakilnya, Akhmad Zais, memiliki kekayaan sebesar Rp 7 miliar lebih, berdasarkan LHKPN tanggal 19 Agustus 2024.
A. Harta Tanah dan Bangunan senilai Rp 6.025.000.000
B. Alat Transportasi dan Mesin sebesar Rp 1.220.000.000
C. Harta Bergerak Lainnya sebesar Rp 32.000.000
E. Kas dan Setara Kas sebesar Rp 50.000.000
Total Kekayaan: Rp 7.327.000.000
Paslon Nomor Urut 3, Dendi Suryadi-Alif Turiadi
Calon Bupati Dendi Suryadi memiliki kekayaan sebesar Rp 17 miliar lebih tanpa hutang, berdasarkan LHKPN tanggal 16 Agustus 2024.
A. Harta Tanah dan Bangunan sebesar Rp 10.000.000.000
B. Alat Transportasi dan Mesin sebesar Rp 1.810.000.000
C. Harta Bergerak Lainnya sebesar Rp 140.000.000
D. Surat Berharga senilai Rp 4.604.116.000
E. Kas dan Setara Kas sebesar Rp 1.100.000.000
Total Kekayaan: Rp 17.654.116.000
Sedangkan pasangannya, Alif Turiadi, memiliki kekayaan mencapai Rp 3 miliar lebih, berdasarkan LHKPN tanggal 28 Maret 2024.
A. Harta Tanah dan Bangunan senilai Rp 2.000.000.000
B. Alat Transportasi dan Mesin sebesar Rp 350.000.000
E. Kas dan Setara Kas sebesar Rp 478.000.000
F. Harta Lainnya sebesar Rp 750.000.000
Total Kekayaan: Rp 3.578.000.000
[RWT]
Related Posts
- KPU Kukar Tegaskan Batas Maksimal Dana Kampanye Pilkada 2024 Sebesar Rp 44,95 Miliar
- Bara JP Perkuat Barisan untuk Pilkada 2024, Dukung Isran-Hadi di Kaltim dan Edi-Rendi di Kukar
- Edi-Rendi Dapat Sambutan Hangat di Loa Janan dan Samboja Barat, Fokus pada Keberlanjutan
- Edi Damansyah Siapkan Program Umrah dan Pendidikan Gratis, Berobat Cukup Bawa KTP
- Dandim 0906/Kutai Kartanegara Tekankan Netralitas TNI dalam Pilkada