Samarinda
Jaring Bibit Atlet, Disdik Samarinda Gelar KOSN Karate Tingkat SMP
Kaltimtoday.co, Samarinda - Sebagai langkah meningkatkan potensi dan penjaringan bibit atlet di kalangan siswa, Dinas Pendidikan (Disdik) Samarinda menggelar seleksi Kompetisi Olahraga Siswa Nasional (KOSN) tingkat SMP pada cabang olahraga (cabor) karate.
KOSN merupakan sebuah kompetisi olahraga yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) di bawah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).
Tujuan diadakannya perhelatan ini adalah memberikan wadah dan apresiasi sesuai dengan minat dan bakat peserta didik dalam bidang olahraga, terutama adalah pendidikan karakter yang tertanam dalam nilai-nilai luhur olahraga yaitu fair play.
Diketahui, kegiatan seleksi KOSN masih mengacu pada pelaksanaan KOSN pada 2020. Seleksi kali ini digelar secara daring di tingkat Kota Samarinda di Jalan Perjuangan, Kecamatan Samarinda Ulu pada Minggu 4 Juli 2021.
Setelah seleksi, para pemenang dari peserta KOSN cabor karate untuk kategori putra dan putri akan diumumkan oleh tim juri Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Samarinda melalui kanal media sosial Disdik Samarinda.
Kasi SMP Disdik Samarinda Nurpatria mengatakan tujuan seleksi KOSN digelar guna meningkatkan kompetensi anak di luar bidang akademiknya.
"Selain itu, seleksi kali ini juga ditujukan untuk menjaring perwakilan dari Samarinda untuk dikirim di tingkat provinsi," ujarnya.
Sebagai informasi tambahan, dalam seleksi terdapat 16 item tes. Hasilnya akan diakumulasikan oleh Binpres Forki Kaltim sesuai dengan kuota yang nantinya disetujui oleh Ketua Umum.
Mereka yang lolos di tingkat provinsi akan mengikuti seleksi kejurnas. Nantinya, akan berpeluang masuk dalam skuad karate Indonesia. Tentunya dalam hal ini, siswa akan berkesempatan tampil di kancah internasional.
[REF | RWT | ADV DISDIK SAMARINDA]
Related Posts
- Kejar Target Pembangunan SD Filial 005 Loa Kumbar, Disdikbud: Fisik Capai 50 Persen
- Sabet 24 Emas, Inkado Juara Umum Karate Championship Wali Kota Cup 2024
- Disdikbud Samarinda Imbau Seluruh Sekolah Terapkan English Day untuk Jenjang SD dan SMPĀ
- Tes Calistung Dihapus, Komisi IV DPRD Samarinda Soroti Kondisi Mental Anak
- O2SN Cabor Karate, Disdikbud Kaltim Tunjuk 10 Juri Berlisensi Nasional dari FORKI