DPMD KUKAR
Kelurahan Bukit Biru Punya Kantor Baru, DPMD Kukar Harap Berikan Layanan Terbaik

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Tampilan baru Kantor Kelurahan Bukit Biru kini tak hanya mempercantik wajah pelayanan publik, tapi juga memperluas ruang kolaborasi warga. Gedung ini diresmikan bersamaan dengan selesainya pembangunan Balai Pertemuan Umum (BPU) yang berada di kawasan yang sama.
Bangunan ini diresmikan langsung Bupati Kutai Kartanegara, Edi Damansyah yang turut didampingi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Kadis PMD) Kukar, Arianto, Rabu (7/5/2025).
Edi Damansyah menyampaikan, keberadaan fasilitas baru harus menjadi pemacu peningkatan kualitas kerja dan pelayanan kepada warga. Ia juga mendorong pemanfaatan BPU secara luas, tak hanya untuk kegiatan internal pemerintahan kelurahan, tetapi juga untuk kepentingan masyarakat umum.
“Silakan digunakan, yang penting dijaga bersama. Supaya fungsinya benar-benar hidup dan dirasakan manfaatnya,” tutur Edi.
Senada juga disampaikan Kadis PMD Kukar, Arianto. Ia berharap terbangunnya sarana prasarana kantor Kelurahan Bukit Biru ini dapat menunjang kenyamanan dan kinerja lembaga kemasyarakatan.

“Kami cukup bangga dan mengucapkan selamat kepada Kelurahan Bukit Biru yang telah memiliki kantor baru ini. Semoga lembaga kemasyarakatan di sini bisa semakin nyaman dan memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat,” katanya mengakhiri.
[RWT | ADV DPMD KUKAR]
Related Posts
- BPJS Ketenagakerjaan Balikpapan Bayarkan Klaim JHT Rp211 Miliar hingga Mei 2025, Layanan Digital Permudah Proses Pengajuan
- Bupati Kukar Sampaikan LPJ APBD 2024, Realisasi Capai 88 Persen dan Raih WTP
- Usai Insiden di Beras Basah, Pemkot Bontang Rencana Siapkan Ambulans Laut
- Pencopotan Kepala SMAN 10 Samarinda, Disdikbud Kaltim Tegaskan Sesuai Instruksi Pimpinan
- Tingkatkan Pemahaman Pengelolaan Aset Desa, DPMD Kukar Gelar Bimbingan Teknis