Gaya Hidup
Lirik Lagu Boleh Juga - Salma Salsabil, Tentang Hubungan yang Tak Direstui Semesta
Kaltimtoday.co - Penyanyi wanita jebolan Indonesian Idol Musim 12, Salma Salsabil, baru saja merilis lagu terbarunya yang berjudul “Boleh Juga” pada Jumat (24/5/2024) di platform streaming Spotify dan YouTube.
“Boleh Juga” menjadi lagu ke-4 dari penyanyi kelahiran 2002 tersebut. Sebelumnya, ia telah merilis lagu “Menghargai Kata Rindu” (2023), “Bunga Hati” (2023), dan “Rumah” (2024).
Lagu “Boleh Juga” telah ditonton sebanyak 184 ribu kali dan menduduki posisi 13 Trending YouTube Music sejak perilisannya.
Makna Lagu Boleh Juga
Lagu yang diproduseri oleh Laleilmanino ini berkisah tentang hubungan seorang pria dan wanita yang saling suka. Namun sayangnya, semesta tidak merestui mereka. Berteman menjadi jalan yang dipilih lantaran keduanya telah memiliki dambaan hati masing-masing.
Banyak pendengar terutama fans dari Salma yang berasumsi bahwa lagu tersebut mengisahkan antara Salma dan Rony. Sejak berada di panggung idol, keduanya kerap disandingkan oleh para penggemar. Namun, diketahui masing-masing dari mereka telah memiliki pasangan.
Berikut adalah lirik lagu Boleh Juga - Salma Salsabil yang bisa kamu nyanyikan bersama teman-teman mu.
Lirik Lagu Boleh Juga - Salma Salsabil
[Verse 1]
Ku tak pandai berdusta
Jujur saja kau boleh juga
Tak bisa kupungkiri
Hati nyaman tiap kau ada
[Pre-Chorus]
Caramu tersenyum
Tertawa dan merangkai canda
Buatku terpesona
[Chorus]
Dapatkah kau baca
Mataku bicara
Semua yang kau punya
Benar istimewa
Sayangnya semesta
Tak restukan kisah kita
Meskipun kau yang kusuka
Apa daya ku tak bisa
Ku ada yang punya
[Verse 2]
Celakanya diriku
Tak pandai sembunyikan rasa
Meski berlagak tak mau
Kau tau ku merasakan yang sama
[Pre-Chorus]
Caramu tersenyum
Tertawa dan merangkai canda
Buatku terpesona
[Chorus]
Dapatkah kau baca
Mataku bicara
Semua yang kau punya
Benar istimewa
Sayangnya semesta
Tak restukan kisah kita
Meskipun kau yang kusuka
Apa daya ku tak bisa
Ku ada yang punya
(Maaf ku tak bisa, ku ada yang punya)
Andai saja dihatiku
Tak tertulis namanya
(Kujalani kisah kita)
Aku yakin kita pasti bersama
Bersama…
Dapatkah kau baca
Mataku bicara
Semua yang kau punya
Benar istimewa
Sayangnya semesta
Tak restukan kisah kita
Meskipun kau yang kusuka
Apa daya ku tak bisa
Ku ada yang punya
(Maaf ku tak bisa karena ku ada yang punya)
Jujur boleh juga
Kau buatku terpesona
(Maaf ku tak bisa karena ku ada yang punya)
Oh maaf ya...
Maaf
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Makna dan Lirik Lagu Tak Selalu Memiliki - Lyodra, Soundtrack Film Ipar Adalah Maut yang Sukses Buat Penonton Nangis
- Lirik Lagu Fire “OST UEFA EURO 2024” Lengkap Terjemahan Indonesia, Tentang Bara Semangat Bak Kobaran Api
- Lirik Lagu Play With Me (DoReMiFaSoLaSi) - Pagaehun, Sound Viral TikTok Tentang Cinta Pandangan Pertama
- Lirik Lagu Please, Please, Please - Sabrina Carpenter, Gandeng Sang Pacar Tampil di Video Musik Terbarunya
- Lirik Lagu Begini Begitu - Maliq & D’Essentials, Sound Viral TikTok Tentang Nikmati Momen Indah Bersama Pasangan