Opini

Peran Fakultas Farmasi Universitas Mulawarman dalam Menanggulangi Penyebaran Covid-19

Kaltim Today
02 Agustus 2022 16:20
Peran Fakultas Farmasi Universitas Mulawarman dalam Menanggulangi Penyebaran Covid-19

Oleh: Viriyanata Wijaya, M. Farm (Peserta Latsar CPNS Angkatan XXVII Puslatbang KDOD

Dewasa ini, dunia sedang menghadapi ancaman globalisasi yang memiliki dampak pada sektor perekonomian dan kesehatan. Indonesia menjadi salah satu negara yang terkena imbasnya akibat efek pandemi Covid-19.

Berbagai upaya telah dilakukan dan kebijakan telah ditetapkan pemerintah untuk menghentikan angka kenaikan kasus setiap harinya. Tentunya, kesadaran masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan akan sangat membantu usaha pemerintah dalam menanggulangi penyebaran Covid-19 di Indonesia.

Di samping itu, kepatuhan masyarakat untuk menerima jumlah dosis vaksin dan booster juga membantu untuk meningkatkan imunitas tubuh dari penerimanya sehingga laju kenaikan kasus akan menurun secara signifikan.

Berdasarkan hal tersebut, beberapa industri farmasi, fasilitas kesehatan seperti rumah sakit dan klinik, dan universitas turut serta dalam berkontribusi menekan kasus Covid-19 di berbagai daerah, khususnya Kalimantan Timur. Fakultas Farmasi Universitas Mulawarman yang berdiri sejak tahun 2006 lalu memiliki beberapa program ke depan untuk memutuskan penyebaran Covid-19 di Samarinda dan sekitarnya.

Pada awal pandemi Covid-19 di tahun 2020, Fakultas Farmasi Universitas Mulawarman telah berhasil menginisiasi produksi Hand Sanitizer sesuai dengan standar WHO (World Health Organization) dan dikemas dalam bentuk spray dan gel sebagai bentuk program pengabdian kepada masyarakat dan mencegah penyebaran Covid-19.

Hingga saat ini, Fakultas Farmasi Unmul telah membentuk tim waspada melalui satuan petugas (satgas) Covid-19 dan masih mengembangkan produk-produk yang lain seperti jamu dan obat herbal terstandar lainnya yang diharapkan dapat menjadi alternatif pengobatan dan pemulihan kasus covid-19 selain obat sintetis yang telah beredar di pasaran.

Selain itu, pada era new normal dan digitalisasi, Fakultas Farmasi Universitas Mulawarman telah mensosialisasikan Pola Hidup Bersih Sehat (PHBS) kepada mahasiswa melalui webinar yang bertujuan untuk memberikan kesadaran dan dapat menerapkan pola hidup bersih dan sehat di lingkungan kampus (Sumber: https://farmasi.unmul.ac.id).(*)

*) Opini penulis ini merupakan tanggung jawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggung jawab redaksi kaltimtoday.co

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya