Daerah

Perempuan Kaltim Bentuk Forum Dialog untuk Dukung Transformasi Ekonomi dan Transisi Energi Berkeadilan

Kaltim Today
23 April 2025 13:39
Perempuan Kaltim Bentuk Forum Dialog untuk Dukung Transformasi Ekonomi dan Transisi Energi Berkeadilan
Perempuan Kalimantan Timur Bentuk Forum Dialog untuk Dukung Transformasi Ekonomi dan Transisi Energi Berkeadilan.

Kaltimtoday.co - Upaya percepatan transformasi ekonomi Kalimantan Timur kini semakin inklusif dengan terbentuknya Forum Dialog Perempuan untuk Transformasi Ekonomi. Forum ini merupakan wadah yang menghimpun puluhan perempuan dari berbagai latar belakang, mulai dari warga desa yang tinggal di dekat tambang hingga aktivis perempuan di kawasan perkotaan.

Forum ini lahir dari kesadaran bahwa perempuan harus dilibatkan secara aktif dalam proses transisi menuju ekonomi hijau dan berkelanjutan, seiring berkurangnya ketergantungan Kalimantan Timur pada sektor energi fosil. Saat ini, sektor tambang masih menyumbang sekitar 38,38 persen terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) provinsi.

Melalui lokakarya bertema penguatan perempuan sebagai agen perubahan dalam transisi energi berkeadilan, yang diselenggarakan oleh Yayasan Mitra Hijau (YMH) pada 22 April 2025 di Samarinda, para peserta diajak menyuarakan pengalaman mereka dalam menghadapi dampak langsung aktivitas pertambangan.

“Transformasi ekonomi harus berjalan adil dan merangkul semua pihak, termasuk perempuan. Tak boleh ada yang tertinggal,” tegas Dicky Edwin Hindarto, Ketua Dewan Pembina YMH.

Menurut Yayuk Anggraini, dosen FISIP Universitas Mulawarman, masih banyak tantangan yang dihadapi perempuan dalam berkontribusi di sektor publik.

“Hambatan utama ada pada akses terhadap sumber daya, informasi, dan teknologi, minimnya peran dalam pengambilan keputusan, serta norma sosial yang membatasi pergerakan perempuan,” ungkapnya.

Sementara itu, akademisi lain dari Universitas Mulawarman, M. Arifin, menyoroti pengaruh struktur patriarki dalam membatasi ruang perempuan. Ia menegaskan pentingnya mendorong keterlibatan perempuan dalam isu-isu publik agar perspektif mereka lebih terwakili.

Sejak 2024, YMH telah menginisiasi berbagai diskusi dan pelatihan bagi perempuan melalui program Just Energy Transition (IKI-JET), yang mendapat dukungan dari Inisiatif Iklim Internasional (IKI) Kementerian Federal Jerman untuk Urusan Ekonomi dan Aksi Iklim (BMWK) serta Uni Eropa melalui GIZ.

Dalam forum-forum tersebut, para perempuan berbagi cerita tentang pengalaman hidup di lingkungan pertambangan—mulai dari kesulitan mengakses air bersih, kebisingan tambang, hingga dampak banjir yang sering mereka alami. Mereka juga menyoroti kurangnya transparansi dan keterlibatan dalam pengambilan keputusan oleh perusahaan tambang.

Dengan dukungan dari YMH, forum ini diharapkan menjadi wadah suara kolektif perempuan dalam menyampaikan aspirasi, kebutuhan, dan pengalaman hidup mereka secara langsung kepada pemangku kebijakan, guna mendorong kebijakan transformasi ekonomi dan transisi energi yang lebih adil dan setara gender.

[RWT]



Berita Lainnya