Balikpapan

Profil dan Harta Kekayaan Rahmad Mas’ud, Punya 19 Aset Tanah dan Bangunan Total Rp24 Miliar

Diah Putri — Kaltim Today 29 Agustus 2024 13:33
Profil dan Harta Kekayaan Rahmad Mas’ud, Punya 19 Aset Tanah dan Bangunan Total Rp24 Miliar
Profil dan Harta Kekayaan Rahmad Mas'ud. (Kaltim Today)

Kaltimtoday.co - Wali Kota Balikpapan 2016-2021, Rahmad Mas’ud, kembali mencalonkan dirinya sebagai calon wali kota Balikpapan di Pilkada Serentak 2024. Rahmad Mas’ud menggandeng Bagus Susetyo sebagai calon wakil wali kota.

Rahmad Mas’ud-Bagus Susetyo resmi mendaftarkan diri pada hari terakhir pendaftaran Kamis, 29 Agustus 2024 pukul 13.00 WITA. Ini profil singkat Rahmad Mas'ud dilansir laman resmi Balikpapan.

Profil Singkat Rahmad Ma’sud

Bernama Rahmad Mas’ud, ia lahir di Kota Balikpapan pada 12 Mei 1976. Ia berhasil meraih gelar Sarjana Fakultas Ekonomi di Universitas Tridharma Balikpapan pada 2016. Berikut adalah rincian riwayat pendidikannya:

  • 1983–1989: SDN 017 Baru Tengah
  • 1989–1992: MTsN Balikpapan
  • 1992–1995: SMAN 3 Balikpapan
  • Lulus 2016: Sarjana (S1) Fakultas Ekonomi di Universitas Tridharma Balikpapan 
  • Lulus 2020: Magister (S2) Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Mulawarman

Sebelum berkarir di bidang politik, Rahmad Mas’ud menjabat sebagai Komisaris Utama PT. Sinar Pacific sejak 1998 hingga sekarang. Kemudian, ia mengemban amanah menjadi pemimpin rakyat pada 2016–2021 sebagai Wakil Wali Kota Balikpapan. Lalu, pada 2021–2024 ia naik pangkat dan menjabat sebagai Wali Kota Balikpapan. 

Daftar Harta Kekayaan

Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) 2022 yang dilaporkan pada 28 Maret 2023, Rahmad Mas’ud memiliki total kekayaan senilai Rp37.312.362.957. Berikut adalah rincian hartanya.

1. Tanah dan Bangunan

Wali Kota Balikpapan periode 2016-2021 tersebut memiliki 19 aset tanah dan bangunan yang bernilai keseluruhan Rp24.468.500.000 dengan rincian sebagai berikut:

  • 17 aset tanah di Kota Balikpapan
  • 2 aset tanah dan bangunan di Kota Jakarta Pusat

2. Alat Transportasi dan Mesin

Pria kelahiran 1976 tersebut memiliki 7 aset kendaraan roda empat dan 3 kendaraan roda dua dengan total nilai Rp3.369.468.650. Berikut adalah rinciannya.

  • Mobil BMW Jepp (2010)
  • Mobil Mitsubishi Minibus (2006)
  • Mobil Toyota Alphard Minibus (2010)
  • Mobil Jeep Wrangler Jeep (2012)
  • Mobil — (2008)
  • Mobil — (2009)
  • Mobil — (2014)
  • 2 Motor Honda dan 1 Motor Yamaha (2014)

3. Harta Begerak Lainnya

Rahmad Mas’ud juga memiliki harta bergerak lainnya berjumlah Rp1.371.080.000.

4. Kas dan Setara Kas

Terdapat kas dan setara kas berjumlah Rp2.888.324.307 dan harta lainnya bernilai Rp1.215.000.000. Ia tidak memiliki hutang.


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel. 



Berita Lainnya