Berau
PSU 3 TPS di Sambaliung Berjalan Lancar

Kaltimtoday.co, Berau - Tiga Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Sambaliung yang menggelar Pemungutan Suara Ulang (PSU) pada Jumat (23/2/2024) berjalan lancar.
Adapun tiga TPS tersebut adalah TPS 5, TPS 6, dan TPS 21, Kecamatan Sambaliung kabupaten Berau.
“Alhamdulillah berjalan lancar,” ujar Ketua KPU Berau, Budi Harianto.
Dia mengatakan, ratusan warga antusias memadati TPS yang datang untuk memberikan hak suaranya.
“Total ada 784 pemilih dari tiga TPS,” bebernya.
Budi menjelaskan, setiap TPS memiliki situasi yang berbeda. Di TPS 5 untuk empat jenis suara, TPS 6 untuk lima jenis surat suara, dan TPS 21 untuk satu jenis surat suara.
“Beda-beda, tidak semuanya diulang,” imbuhnya.
Ia juga mengatakan, PSU ini dilakukan berdasarkan rekomendasi dari Bawaslu Berau karena sebelumnya ada ditemukan kesalahan administrasi. Pemilihan ulang ini dipastikan telah sesuai dengan Daftar Pemilih Tetap (DPT).
“Pelaksanaan PSU ini mendapat penjagaan ketat oleh TNI-Polri dan juga Bawaslu, demi kelancaran dan menghindari kecurangan,” tandasnya.
[RWT]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Sisa Rp4 Miliar, Anggaran Pilkada Kukar 2024 Bisa Digunakan Kembali di PSU
- Komisi II DPR RI Desak Mendagri Soal Pendanaan PSU Pilkada 2024
- Pemungutan Suara Ulang Pilkada 2024 di 24 Daerah, KPU Butuh Anggaran Rp 486 Miliar
- MK Perintahkan PSU, Pemkab Kukar Perlu Arahan di tengah Efisiensi Anggaran
- Korban Tenggelam di Sambaliung Ditemukan Tersangkut di Buritan Kapal