Advertorial

Rombongan Haji Berau Tiba, Satu Jemaah Masih Jalani Pemulihan di Balikpapan

Kaltim Today
17 Juli 2024 09:59
Rombongan Haji Berau Tiba, Satu Jemaah Masih Jalani Pemulihan di Balikpapan
Suasana penyambutan jemaah haji oleh keluarga di Bandara Kalimarau (Miko/Kaltimtoday).

Kaltimtoday.co, Berau - Rombongan haji dari Kabupaten Berau tiba di Bandara Kalimarau, Kecamatan Teluk Bayur pada Selasa (16/7/2024) petang, sekitar pukul 17.42 Wita. Mereka tampil mengenakan pakaian khas masyarakat Timur Tengah dan disambut oleh unsur forum koordinasi pimpinan daerah (forkopimda) serta ratusan sanak keluarga yang telah berkumpul sejak sore di pintu kedatangan bandara.

Dari laporan Kepala Kantor Kementerian Agama Berau, Kabul Budiono, total jemaah masih lengkap, yakni 162 orang. Namun demikian, satu jemaah masih harus dirawat di Rumah Sakit Dr. Kanujoso Djatiwibowo, Balikpapan lantaran jatuh sakit saat perjalanan pulang dari tanah suci.

"Jemaah tersebut memang sudah diinfus mulai dari dalam pesawat, setiba di embarkasi pada Senin (15/7/2024) yang bersangkutan langsung dibawa ke klinik bandara dan dilarikan ke rumah sakit," jelasnya.

Kabul menjelaskan secara medis, jemaah yang bersangkutan tidak layak terbang. Sehingga terpaksa harus bermalam di Balikpapan. Beruntung informasi tersebut langsung diketahui pihak keluarga jemaah yang bersangkutan.

"Sehingga satu orang terpaksa harus tinggal di Balikpapan dan Alhamdulillah ada anak beliau yang mengurus disana (Balikpapan) dan mudah-mudahan dalam waktu dekat bisa diberikan kesembuhan dan langsung kita pulangkan ke Berau," tambah Kabul.

Seorang jemaah mengaku, selama 44 hari, sejak 2 Juni 2024 berangkat ke tanah suci dan kembali pulang kembali tidak ada hambatan yang dialaminya selama menjalani rukun islam kelima tersebut.

Dirinya sangat bangga dapat berkesempatan menjadi tamu Allah, dan ia merasa bersyukur dapat kembali ke tanah air bertemu dengan keluarga tetap dengan keadaan sehat wal afiat.

"Alhamdulillah untuk kendala saya rasa tidak ada, semua proses haji berjalan lancar semua. Perasaan kami setelah sampai disini (Berau) sangat bersyukur sekali bisa berangkat dan kembali masih dalam keadaan lengkap tidak kurang sedikitpun, semoga kami bisa memberi contoh yang baik untuk sesama umat muslim dan terkhususnya keluarga," jelas seorang jemaah, Hadi Purnomo.

Bupati Berau Sri Juniarsih yang ikut menyambut kedatangan para jemaah menyebut, atas nama pemerintah daerah akan berupaya memberikan pengalaman terbaik untuk memberangkatkan jemaah.

Sebagaimana tahun ini, melalui bagian Kesra, telah menganggarkan untuk melakukan carter pesawat khusus rombongan haji asal Kabupaten Berau, hal tersebut agar keberangkatan lebih efisien dalam satu kali keberangkatan menuju embarkasi Balikpapan.

"Semoga para jemaah haji yang tahun ini sudah berkesempatan untuk menunaikan rukun islam kelima ini dapat menjadi haji yang mabrur dan mabrurah, serta selalu berkomitmen dengan ibadah yang dilakukan selama melaksanakan rangkaian ibadah haji di tanah suci," ujarnya.

[MGN | RWT | ADV PEMKAB BERAU]

Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp 



Berita Lainnya