Politik
Sandiaga Uno: PPP Siap Usung Kembali Kadernya di Pilkada Berau 2024
Kaltimtoday.co, Berau - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) masih memiliki harapan besar untuk tetap eksis di setiap daerah, meskipun sebelumnya gagal meraih kursi di DPR RI. Hal ini diungkapkan oleh Sandiaga Salahuddin Uno saat berkunjung ke Kabupaten Berau, Selasa (2/7/2024). Mantan ketua badan pemenangan pemilu (Bappilu) PPP nasional itu menyatakan, perolehan suara di daerah masih bisa bersaing.
"Para kader di daerah saya pesan tetap solid jangan sampai terpecah belah. Ini ujian tidak tembus ke nasional, tetapi di daerah kita masih punya peluang dan kemampuan untuk menawarkan kemungkinan di level daerah," ujar Sandiaga.
Di Berau, Gamalis, yang akan menyelesaikan tugasnya sebagai Wakil Bupati, telah mencetak prestasi dengan perolehan empat kursi di DPRD. Sandiaga mengakui bahwa hal ini merupakan pencapaian yang signifikan di berbagai daerah. Menurutnya, ada fenomena keberlanjutan di seluruh wilayah Indonesia, di mana kader-kader yang berhasil meraih kursi DPR dan kepala daerah sering kali melanjutkan estafet prestasi politik mereka baik di legislatif maupun eksekutif.
Gamalis telah berani memulai kampanye dengan slogan "Tuntaskan," yang menurut Sandiaga akan menjadi catatan pengurus pusat untuk memulai gerakan. "Ini menjadi catatan bagi kami. Partai tentu akan mengikuti proses, sebentar lagi menerima surat tugas dan kita akan membangun koalisi. Mudah-mudahan bisa bersama kembali dengan ibu bupati (Sri Juniarsih) untuk melanjutkan pembangunan di Berau," katanya.
Keyakinan Sandiaga didasarkan pada banyaknya program yang berhasil diraih, seperti Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024 oleh Pulau Derawan yang masuk nominasi 50 besar, serta beberapa capaian lainnya. Sandiaga juga berpesan kepada Gamalis agar di akhir masa jabatannya terus memberikan manfaat dan pelayanan terbaik kepada masyarakat, sesuai dengan prinsip politik PPP amar makhruf nahi mungkar (melakukan perbuatan baik dan menghindari perbuatan jahat).
Program lain yang menjadi sorotan adalah ekonomi hijau, yang harus tetap berjalan dan membuka lapangan pekerjaan berbasis alam serta pelestarian lingkungan. "Itu nanti merupakan tugas kepada Wabup (Gamalis), berkoordinasi, dan mudah-mudahan kita akan menemukan jalan koalisi dan kerjasama partainya untuk diajukan bulan Agustus sebagai calon kepala daerah," tambah Sandiaga Uno.
Merespons Sandiaga, Gamalis menyatakan bahwa dirinya siap kembali menjadi calon kepala daerah. Tagline 'Tuntaskan' menurutnya menjadi keinginan besar PPP untuk menyelesaikan seluruh program yang ada. Mengenai kemungkinan berpasangan kembali dengan Sri Juniarsih, Gamalis mengatakan bahwa hal tersebut adalah bagian dari arahan untuk melakukan sikap-sikap politik dan berkoordinasi dengan seluruh partai khususnya di Kabupaten Berau.
"Apapun itu, PPP akan tetap mengajukan kadernya," tegas Gamalis.
[MGN | TOS]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Koalisi Masyarakat Sipil Tolak Wacana DPR Berikan Izin Tambang untuk Perguruan Tinggi
- Pemprov Kaltim Siap Tegas, Hotel yang Tidak Mendukung Produk UMKM Bakal Dihindari untuk Acara Pemerintah
- Hampir 100 Produk Hukum Dihasilkan Tiap Hari, Pj Gubernur Kaltim: Cabut Perda yang Bertentangan dengan Aturan Pusat
- Kemendagri Dorong Keselarasan Produk Hukum Daerah dengan Regulasi Nasional
- Rapat Mendadak Baleg DPR Bahas Revisi UU Minerba, Jaringan Masyarakat Sipil Angkat Suara