Bijak Ilhamdani Sebut Organisasi Kepemudaan Perlu Penanaman Nilai Kedewasaan
Kaltimtoday.co, Penajam - DPRD PPU beranggapan bahwa organisasi kepemudaan di Benuo Taka perlu penanaman nilai kedewasaan dalam berorganisasi.
Menurut anggota DPRD PPU, Muhammad Bijak Ilhamdani, organisasi kepemudaan di PPU telah memiliki peran yang sangat strategis dalam menentukan potensi dan aset pembangunan manusia.
"Saya lihat masing-masing organisasi menggeliat. Ada beberapa yang saya lihat dari beberapa sektor pariwisata seperti duta wisata, kemudian organisasi lain mulai menggeliat dengan karyanya," jelasnya Rabu (26/7/2023).
Meski demikian, dia melihat masih ada organisasi kepemudaan yang tengah mengalami dinamika, dan mereka harus mampu beradaptasi.
Terlebih organisasi kepemudaan menjadi penggerak pembangunan dan sekaligus motor pembaharu dalam kehidupan masyarakat, agar tercipta tatanan yang dibangun dengan pendekatan kemandirian dan ditopang sepenuhnya oleh pemuda.
"Saya pikir itu hal yang biasa, hal yang memang perlu pendewasaan organisasi. Saya pikir itu tidak ada masalah, tinggal dijalani saja," ucapnya.
Legislator yang juga membidangi organisasi masyarakat di PPU ini tidak ingin campur tangan dalam organisasi yang sedang berdinamika.
Dirinya percaya, organisasi kepemudaan itu dapat melaksanakan rembuk untuk mencari jalan keluar dari permasalahan.
"Upayanya kita percayakan saja kepada organisasi kepemudaan ini terus mendewasakan diri melalui dinamika," ungkapnya.
Dia hanya berpesan, dalam menjalani dinamika yang ada jangan sampai ada kerugian.
Situasi tersebut secara tidak langsung membentuk suatu proses ke arah pengembangan kualitas yang diharapkan, serta sesuai dengan tuntutan zaman.
"Harapannya dinamika ini bisa membentuk kedewasaan, tentu saja kedewasaan ini mematangkan kita untuk menghadapi tantangan hadirnya IKN Nusantara," pungkasnya.
[RWT | ADV DPRD PPU]
Related Posts
- Komisi II Tekankan Pentingnya Pasca Panen dan Pola Tanam untuk Kualitas Beras Premium di PPU
- Pajak Sarang Walet Masih Jadi Kendala, DPRD PPU Soroti Ketiadaan Aturan Khusus
- DPRD PPU Minta DLH Segera Persiapkan TPA yang Lebih Representatif
- Hindari Keterlambatan, DPRD PPU Tegaskan Lelang Proyek Besar Harus Dilakukan di Awal Tahun
- Syahrudin M Noor Sebut Kolaborasi Jadi Kunci Maksimalkan Serapan Tenaga Kerja Lokal di PPU