Daerah

Deklarasi Pengawasan Kampanye, Bawaslu Samarinda Komitmen Jaga Kondusifitas di Pemilu 2024

Defrico Alfan Saputra — Kaltim Today 09 Desember 2023 20:13
Deklarasi Pengawasan Kampanye, Bawaslu Samarinda Komitmen Jaga Kondusifitas di Pemilu 2024
Bawaslu Samarinda deklarasi tentang pengawasan kampanye di Pemilu 2024. (Defrico/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Samarinda - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Samarinda mendeklarasikan pengawasan kampanye untuk Pemilu 2024. Kegiatan tersebut berlangsung di Hotel Harris Samarinda, Sabtu (9/12/2023).

Ketua Bawaslu Samarinda, Abdul Muin mengatakan, semua pihak harus bisa menjaga perdamaian dan kondusifitas menjelang Pemilu 2024 mendatang, baik itu partai politik, tim sukses, pemangku kepentingan, hingga masyarakat. 

"Komitmen untuk menjaga kondusifitas dengan secara nyata mengkampanyekan diri atau parpolnya sesuai batasan dan kewenangan masing-masing," ungkapnya. 

Lebih lanjut, Abdul menyampaikan bahwa setiap elemen masyarakat memiliki peran masing-masing dalam menjaga persatuan dan kesatuan, jelang pesta demokrasi beberapa bulan kedepan.

"Utamanya dalam menghormati perbedaan, tidak mencederai martabat pihak lain dengan cara mengejek, tidak menyebar hoaks, hingga money politics," ucapnya.

Abdul Muin berharap dengan sosialisasi ini dapat memberikan batasan kepada seluruh parpol agar tetap tertib dan menjalankan kampanye yang aman dan damai.

"Semoga kita semua, partai-partai politik, calon-calon legislatifnya, dapat menjaga keamanan dan ketertiban sesuai yang diatur untuk bagaimana berkampanye," ungkapnya.

Adapun 17 parpol yang maju dalam Pemilu 2024, yaitu Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-Perjuangan), Partai Golongan Karya (Golkar).

Selanjutnya, hadir Partai Nasional Demokrat (NasDem), Partai Buruh, Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura).

Kemudian, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Demokrat, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Ummat.

[RWT]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya