Kubar

Ekti Imanuel Buka Kejuaraan Sepak Bola Gerindra Cup 2023, Harapkan Jadi Ajang Mencetak Atlet Berprestasi

Puluhan Tim Ramaikan Kejuaraan Sepak Bola Gerindra Cup 2023: Hadiah 30 Juta Menanti

Kaltim Today
19 Juni 2023 06:13
Ekti Imanuel Buka Kejuaraan Sepak Bola Gerindra Cup 2023, Harapkan Jadi Ajang Mencetak Atlet Berprestasi
Ketua DPC Gerindra Kubar Ekti Imanuel saat membuka Kejuaraan Sepak Bola Gerindra Cup.

Kaltimtoday.co, Kubar - Event sepak bola kembali bergulir bagi para pecinta si kulit bundar di Kabupaten Kutai Barat, Minggu (18/6/2023). Kali ini, pertandingan bola hadir di bawah payung Kejuaraan Sepak Bola Putra dan Putra Gerindra Cup Kubar 2023.

Ketua DPC Partai Gerindra Kubar, Ekti Imanuel selaku inisiator dalam event tersebut mengatakan, pihaknya memang sengaja mengadakan kegiatan tersebut. Tujuan tidak lain, adalah untuk mendorong kegiatan positif bagi anak-anak muda Kubar.

Selain itu, melalui kejuaraan itu, pihaknya juga sekaligus berusaha menjembatani hobi dan cita-cita anak Kubar di bidang olahraga bola. Dengan harapan, nantinya dari event-event seperti ini, akan lahir bibit-bibit atlet sepak bola berbakat yang dimiliki Kubar.

“Kegiatan ini telah resmi kita buka pada Minggu hari ini. Kejuaraan ini dimulai dari tanggal 18 sampai 22 Juli 2023. Dengan pertandingan akan berpusat di Lapangan Sari Jaya, Linggang Bingung, Kutai Barat,” ungkapnya usai membuka acara Kejuaraan Sepak Bola Gerindra Cup.

Berdasarkan data dari tim panitia yang diterima Ekti Imanuel, mendapati jika kejuaraan ini akan diikuti oleh 41 peserta putra dan 12 peserta putri. Dengan pertandingan final dijadwalkan pada Kamis, 22 Juli 2023.

“Kami berharap, kejuaraan sepak bola ini, bisa menjadi ajang silaturahmi antar pemuda di Kubar. Sekaligus ini menjadi wadah bagi anak-anak Kubar untuk menunjukan kemampuan dan skil mereka dalam mengolah bolah,” tuturnya.

Pada partai pembukaan Kejuaraan Sepak Bola Putra dan Putri Gerindra Cup, mempertemukan tim Asir Putra (Muara Benangaq) melawan Garuda Muda (MMB). Ekti berharap, selama kejuaraan berlangsung, bisa berlangsung dengan aman dan damai. Serta selalu mengedepankan sportivitas.

“Persaingan boleh. Tetapi sportivitas harus selalu dikedepankan. Karena kita ingin, event ini adalah untuk silaturahmi dan untuk bersenang-senang. Harapannya, dengan acara-acara seperti ini, akan melahirkan atlet bola yang bisa mengharumkan nama Kubar di tingkat nasional maupun internasional,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Kejuaraan Sepak Bola Putra dan Putra Gerindra Cup Kubar, Abraham mengaku sangat senang dengan besarnya antusiasme para pemuda dan pemuda dalam mengikuti event olahraga tersebut.

“Mudah-mudahan kejuaraan olahraga yang kami selenggarakan ini, bisa menjadi wadah bagi anak-anak muda dalam menyalurkan hobi dan bakat mereka,” ucapnya.

Jalannya pembukaan acara kejuaraan tersebut, dihadiri oleh sejumlah pemangku kepentingan. Antara lain, Ketua KONI Kubar Tobias F Kainama, Sekretaris Askab PSSI Kubar Suwanto, dan Anggota DPRD Kubar Fraksi Gerindra Yahya Marthan.

Selain itu, hadir juga para pengurus DPC Gerindra Kubar, para caleg Partai Gerindra Kubar, petinggi Kampung Bigung, Purwodadi, Bangun Sari, Tutung, Amer, dan Kebut. Termasuk para pengurus PAC Gerindra se-Kubar.

[TOS]



Berita Lainnya