Daerah
FUGO Hotel Samarinda Hadirkan Sensasi Berbuka Puasa Bertema Ramadan in Morocco

Kaltimtoday.co, Samarinda - Memasuki bulan suci Ramadan, FUGO Hotel Samarinda kembali menghadirkan program berbuka puasa dengan tema unik "Ramadan in Morocco" yang berlangsung di Mandalaya Restaurant, lantai 6.
Tema Ramadan in Morocco dipilih sebagai upaya menghadirkan suasana berbuka puasa yang berbeda di Samarinda. Beragam menu khas Timur Tengah hingga hidangan Nusantara disiapkan dalam konsep buffet all you can eat.
General Manager FUGO Hotel Samarinda, Nalom P. Sidauruk menjelaskan bahwa, Ramadan tahun ini merupakan kali kedua FUGO Hotel menyelenggarakan program berbuka puasa.
“Tahun ini kami hadirkan konsep Ramadan in Morocco agar suasananya lebih terasa tematik dan berkesan. Menu yang kami sajikan juga spesial, ada Kambing Guling, Syurba Soup, Nasi Kabsah, Beef Shawarma, hingga jajanan pasar dan takjil lengkap," ujarnya, Minggu (2/10/2025).
Tidak hanya menawarkan kuliner, FUGO Hotel Samarinda juga memberikan berbagai benefit menarik bagi tamu yang reservasi lebih awal. Di minggu pertama Ramadan, berlaku promo spesial bayar 3 gratis 1. Memasuki minggu kedua hingga akhir bulan, promo berlanjut menjadi beli 10 gratis 1. Ada pula lucky draw di akhir Ramadan dengan hadiah menarik.
Nalom menambahkan bahwa antusiasme tamu pada hari pertama sudah mencapai 120 orang. Jumlah tersebut menunjukkan respons positif masyarakat terhadap konsep dan promo yang ditawarkan. Pihaknya menargetkan peningkatan kunjungan hingga 60% dibanding tahun sebelumnya.
Selain paket berbuka, FUGO Hotel Samarinda juga menyediakan promo menginap lengkap dengan sahur untuk dua orang. Khusus bulan Ramadan, sarapan diganti dengan sahur yang mulai tersedia sejak pukul 03.00 WITA.
“Kami mengundang seluruh masyarakat Samarinda untuk merasakan pengalaman berbuka puasa yang berbeda di Mandalaya Restaurant. Mari ajak keluarga dan sahabat berbuka puasa bersama di FUGO Hotel Samarinda,” tutupnya.
[RWT]
Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp
Related Posts
- Buka Puasa Bersama Alumni KAMMI Kaltim-Kaltara, Momentum Pererat Silaturahmi
- Safari Ramadan, Rudy Mas'ud Ingin Masjid Islamic Center Jadi Wadah Pendidikan dan Pengkaderan Pemuda Islam
- Hari Pertama Puasa, Warga Samarinda Berburu Takjil di Pasar Ramadan GOR Segiri
- Sempat Ditutup, Jembatan Mahakam I Dibuka Lagi Karena Biang Kemacetan
- Jadwal Imsak Ramadhan 1446H Kota Samarinda