Kukar
Ketua DPRD Kukar Dukung Pelaksanaan Pasar Murah
Kaltimtoday.co, Tenggarong — Ketua DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) melalui Sekretaris Dewan (Sekwan) Ridha Darmawan mendukung pelaksanaan pasar murah yang dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar.
Kegiatan tersebut dalam rangka mengendalikan infrastruktur daerah, digelar di halaman parkir Stadion Rondong Demang, Kecamatan Tenggarong pada Senin (7/11/2022). Ratusan masyarakat tampak antuasias berdatangan ke lokasi tersebut.
Ketua DPRD kata Ridha, senang dengan dipusatkan pasar murah di Kukar. Bahkan Gubernur Kaltim, Isran Noor hadir langsung. Dia berharap kegiatan semacam ini bisa dilaksanakan secara berkelanjutan sehingga membantu meringankan beban masyarakat.
"Beliau mendukung sekali kegiatan-kegiatan seperti ini, karena akan bermanfaat bagi masyarakat banyak, khususnya bagi mereka yang berpenghasilan rendah," ujar Ridha
Menurutnya, dengan adanya pasar murah akan membantu masyarakat memperoleh sembako dengan harga lebih murah. Selain itu, dapat menstabilkan inflasi daerah.
"Dengan terjangkaunya harga-harga barang tentunya inflasi akan terkendali. Kami berharap agar bisa bekerja bersama-sama antara pemerintah daerah dengan DPRD dalam mengendalikan inflasi, karena inflasi ini adalah tugas bersama," sambungnya.
Ridha menjelaskan, Ketua DPRD Kukar, Abdul Rasid berhalangan hadir dalam kegiatan tersebut. Dikarenakan ada agenda penting yang harus dilakukan.
"Ketua tidak bisa hadir karena harus melakukan konsultasi ke pemerintah pusat soal pembahasan Raperda," tutupnya.
[SUP | NON | ADV|ADV DPRD KUKAR]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Wandi Sebut Dapil IV Siap Jadi Penyangga Pangan Utama untuk IKN
- Tiga Kecamatan di Dapil V Kukar Jadi Fokus Pengembangan SDA dan Infrastruktur
- Reses di Dapil III, Hery Asdar Prioritaskan Aspirasi Petani dan Nelayan
- APBD 2025 Disepakati, Sejumlah Fraksi DPRD Kukar Sampaikan Pandangan Akhir
- Ketua DPRD Kukar Periode 2024-2029 Junaidi Meninggal Dunia