Kukar
PPKP Ribathul Khail Laksanakan Vaksinasi Remaja Pertama di Kukar
Kaltimtoday.co, Tenggarong - Dalam rangka percepatan membentuk herd immunity atau kekebalan kelompok masyarakat. Badan Intelijen Negara (BIN) bekerjasama dengan Pondok Pesantren Karya Pembangunan (PPKP) Ribathul Khail melaksanakan vaksinasi dikalangan pelajar di Tenggarong.
Pada pelaksanaannya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) turut membantu dan mengawasi jalannya vaksinasi. Diketahui, vaksin remaja diperuntukan bagi mereka yang berusia 12 hingga 17 tahun.
"Ini merupakan vaksinasi remaja pertama di Kukar," kata Kepala Bidang Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P3PL), Dinkes Kukar, Imam Pranawa Utama kepada awak media pada Minggu (25/7/2021).
Dia menambahkan, pada tahap pertama sasaran vaksin sebanyak sekitar 500 vaksin khusus untuk di pondok pesantren. Sebagai bentuk antisipasi dan menekan penyebaran Covid-19, sebagaimana diketahui bersama angka kasus positif di Kukar terus meningkat.
Sementara itu, Pimpinan PPKP Ribathul Khalil, Asmuri mengatakan, sasaran 500 vaksinasi terdiri dari madrasah sekitar 250 dan 250 santri pondok pesantren. Termasuk ada beberapa guru yang belum menerima vaksin.
Dia mengucapkan terima kasih setinggi-tingginya atas kerjasama dengan BIN yang telah memilih PPKM Ribathul Khail sebagai vaksinasi remaja di Kukar.
"Harapan kami kedepannya ada lagi program vaksin seperti ini. Mudah-mudahan Covid-19 di Kukar akan segera berakhir," tuturnya.
Selama ini, para santri mengeluhkan tidak bisa belajar tatap muka. Rencananya pada Juli ini akan mengadakan pembelajaran tatap muka namun adanya peningkatan kasus Covid-19 sehingga ditunda kembali.
Oleh sebab itu, dengan vaksinasi dapat menekan kasus penyebaran segera berkurang dan berakhir sehingga sekolah bisa kembali dibuka seperti semula.
[SUP | NON | ADV DISKOMINFO KUKAR]
Related Posts
- Mengapa Vaksin Polio Sangat Penting untuk Anak-Anak? Ini Penjelasannya
- PIN Polio 2024 Hadir Kembali! Ini Jadwal, Syarat dan Efek Samping
- Positif Covid 19 Saat Kampanye, Joe Biden Diminta Mundur dari Pilpres
- Jangan Khawatir, Vaksinasi Gratis Covid-19 untuk Kelompok Rentan Masih Berlanjut
- Mulai 1 Januari 2024, Imunisasi COVID-19 Ditetapkan Menjadi Program Rutin! Apakah Gratis? Berikut Penjelasannya