Samarinda

Program Pembangunan Harus Berkesinambungan Tahun Demi Tahun

Kaltim Today
30 November 2022 14:43
Program Pembangunan Harus Berkesinambungan Tahun Demi Tahun

Kaltimtoday.co, Samarinda – Setiap tahunnya, Pemkot Samarinda terus mengajukan rancangan kerja untuk melanjutkan program-program pembangunan yang sudah dilakukan. Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Celni Pita Sari pun mengingatkan Pemkot Samarinda agar terus melakukan pengecekan terhadap beragam program yang sudah dikerjakannya. Terutama program pembanguna fisik, yang diharapkan tidak putus dilakukan.

Menurutnya, program yang dikerjakan Pemkot Samarinda harus berkesinambungan satu sama lain, tahun demi tahunnya. Dia mencontohkan, salah satunya program pengendalian banjir di Samarinda yang hingga saat ini masih menjadi prioritas untuk diselesaikan.

“Itu kan tidak bisa selesai satu tahun anggaran, biayanya besar. Jadi memang diangsur pengerjaannya. Nah itu, proyek yang satu harus berkesinambungan dengan proyek yang lain. Supaya manfaatnya optimal untuk masyarakat,” ujar Celni.

Bukan cuma program pengendalian banjir, program pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) melalui sektor pendidikan pun harus menjadi perhatian serius bagi Pemkot Samarinda. Pasalnya, sektor pendidikan telah mendapat mandat tersendiri dalam Undang Undang untuk dapat menerima alokasi anggaran minimal 20 persen dari total APBD.

“Untuk pendidikan misalnya, kawasan mana yang tergolong blankspot, atau belum ada bangunan sekolah. Tahun ini direncanakan pembangunannya, agar masyarakat tidak lagi mengeluhkan perkara keberadaan sekolah,” sambungnya.

Termasuk urusan kesehatan yang menjadi kebutuhan dasar masyarakat. Celni meminta agar Pemkot Samarinda bisa melakukan pemerataan pembangunan di bidang kesehatan, dan berbagai bidang lain yang memang menajdi kebutuhan fundamental warga Samarinda.

Infrastruktur, seperti akses jalan pun turut disorot Politisi Partai Nasional Demokrat (Nasdem) ini. Dia mengapresiasi program Pemkot Samarinda yang setiap tahunnya terus melanjutkan proyek pembangunan dan peningkatan kualitas jalan di Kota Tepian. Ia berharap kedepan, masyarakat Samarinda bisa merasakan jalan yang mulus di seluruh penjuru kota.

“Memang semua pasti bertahap, tidak bisa dilakukan secara sekaligus. Maka dari itu, semua program harus saling berkesinambungan, supaya konsepnya melanjutkan,” pungkasnya.

[PS | RWT | ADV DPRD SAMARINDA]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya