Politik
Andi Harun Resmi Berpasangan dengan Rusmadi di Pilkada Samarinda 2020
Kaltimtoday.co, Samarinda - Andi Harun akhirnya "resmi" menggaet Rusmadi untuk berpasangan di Pilkada Samarinda 2020. Keduanya bahkan sudah memasang publikasi berpasangan di berbagai alat peraga.
Andi Harun sebagai bakal calon wali kota Samarinda, dan Rusmadi sebagai bakal calon wakil wali kota Samarinda.
"Pasangan Andi Harun-Rusmadi keputusan bersama. Melalui proses panjang dan penuh pertimbangan," kata Andi Harun melalui laman facebooknya.
Meski begitu resmi berpasangan, hingga saat ini, belum ada kejelasan partai politik yang bakal mengusung keduanya di Pilkada Samarinda 2020. Andi Harun yang merupakan ketua DPD Gerindra Kaltim bahkan belum bisa menunjukan surat keputusan (SK) DPP Gerindra atas pencalonannya. Pun begitu dengan Rusmadi.
Namun, Andi Harun-Rusmadi tentu menjadi salah satu kandidat yang diunggulkan. Kendaraan politik Andi Harun, di Gerindra, sudah jadi modal kuat. Punya 8 kursi di DPRD Samarinda. Andi Harun-Rusmadi tinggal mencari satu partai politik di Basuki Rahmat (kantor DPRD Samarinda) untuk memastikan bertarung di Pilkada Samarinda.
Selain itu, Andi Harun maupun Rusmadi juga "rajin" melakukan gerilya untuk mendapat dukungan dari partai politik. Seperti ke PAN, PPP, PKS, dan PKB. Tidak menutup kemungkinan, satu di antara partai tersebut memberikan dukungan ke Andi Harun-Rusmadi.
"Pasangan Andi Harun-Rusmadi akhirnya menjadi keputusan bersama. Semoga terpilih dan amanah," tutur Andi Harun.
[TOS]
Related Posts
- Chelsea Berikan Kontrak Enam Tahun ke Manajer Baru Liam Rosenior
- Banjir Bandang di Sulawesi Utara Tewaskan Sedikitnya 16 Orang dan Hanyutkan Rumah Warga
- Dua Bulan Beraksi Diam-Diam, ART Gasak Harta Kajari Samarinda
- Gedung 12 Lantai Depan UINSI Disorot TWAP Samarinda, Diduga Punya Izin Ganda dan Luasan Tak Sesuai
- Parkir Kontainer Liar di Palaran Disikat, Dishub Samarinda Gembosi Ban dan Bidik Perusahaan Pemilik








