Bontang
Bontang City Mall Mangkrak, Janji Bakal Diselesaikan Cepat

Kaltimtoday.co, Bontang - Bontang City Mall yang dibangun di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Tanjung Laut belum rampung. Bahkan, pembangunan terkesan mangkrak lantaran tak ada lagi aktivitas konstruksi. Padahal BCM sempat ditargetkan rampung di 2021 untuk pekerjaan konstruksi dan mulai beroperasi di 2022.
Namun target tersebut meleset. Bangunan belum rampung 100 persen, akses jalan atau pelataran bahkan masih berupa tanah basah. Termasuk pekerjaan finishing lainnya yang belum terselesaikan.
Menanggapi hal itu, Kepala Dinas Penanaman Modal Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Bontang, Asdar Ibrahim mengatakan, pihaknya sudah melakukan komunikasi dengan pihak BCM terkait lanjutan pembangunannya, dimana pengelola BCM menjelaskan beberapa kendala yang mereka alami pada konstruksi mall.
"Kalau dilihat dari laporan kegiatan penanaman modal (LKPM) nya, mereka aktif melaporkan," terang Asdar saat ditemui, Jumat (4/2/2022) di Pendopo Rujab Wali Kota Bontang.
Baca Juga: Bekas Lahan Pasar Citra Mas Lok Tuan Diusulkan Jadi Alternatif Relokasi PKL Jalan Slamet Riyadi
Baca Juga: Kunjungan ke LLDIKTI hingga Kemendikbudristek, Pemkot Bontang Fasilitasi Masalah Mahasiswa UnijayaView this post on Instagram
LKPM milik BCM, lanjut Asdar sampai triwulan ketiga 2021 sudah disampaikan terserap anggarannya Rp 71 miliar lebih dari nilai investasi mereka. Triwulan keempatnya masih dalam proses.
"Saat kami hubungi pengelolanya memang ada stagnan pekerjaan lantaran kondisi pandemi Covid-19. Mereka pun berharap bahwa harus segera rampung dengan targetnya karena ini murni investasi,"ungkapnya.
Dijelaskannya, pihak BCM juga sadar jika semakin lama waktu pembangunan maka akan semakin besar anggaran yang dikeluarkan. Sehingga, pihak BCM akan berupaya menyelesaikannya. Artinya mereka berusaha akan lebih cepat.
"Mereka semangat dan yakin bisa lanjut, karena manajemen internalnya mereka yang harus lebih banyak koordinasi. Diusahakan secepatnya," ujarnya.
Dari sisi DPMPTSP, Asdar menyatakan, perizinan BCM sudah lengkap, begitu juga operasionalnya sudah keluar. Sehingga pihaknya terus mendukung lanjutan pembangunan BCM supaya terlihat peningkatan investasi dan properti di Bontang.
"Kami tunggu pihak BCM melanjutkan pekerjaannya," pungkasnya.
Diketahui, BCM dibangun sejak 2020 dan berlanjut di 2021 dengan target rampung Agustus. Namun target tersebut meleset, hingga akhirnya bangunan mangkrak di 2022 ini.
[RIR | NON]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Molor Nyaris 30 Menit, Agus Haris Tegur Peserta Rapat Stunting yang Telat Ikuti Rapat
- Antisipasi Krisis Lingkungan, Sitti Yara Usul Pemkot Bontang Bangun Laboratorium Lingkungan yang Modern dan Tersertifikasi
- Gelar Buka Puasa Bersama, PKB Bontang Perkuat Konsolidasi
- Dari Transparansi Data dan Fakta hingga Gaya Komunikasi, Winardi Beberkan Blunder PT EUP di Kasus Dugaan Pencemaran Laut
- Penuhi Kebutuhan Warga dan Urai Antrean BBM, Pertamina Berencana Tambah Dua SPBU Baru di Bontang