Daerah
Disdukcapil Samarinda Fasilitasi KTP Digital untuk Pemilih Pemula sebagai Syarat Nyoblos di Pemilu 2024
Kaltimtoday.co, Samarinda - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Samarinda akan memfasilitasi pemilih pemula dengan Identitas Kependudukan Digital (IKD) atau KTP Digital sebagai syarat mencoblos di Pemilu 2024.
Tercatat, ada sebanyak 3.806 pemilih potensial yang belum memiliki e-KTP sebagai syarat pencoblosan, terutama untuk pemilih pemula.
"Kami akan memfasilitasi para pemilih pemula dengan KTP Digital atau IKD," kata Sekretaris Disdukcapil Samarinda, HM Subhan pada Senin (31/7/2023).
Kemudian untuk melakukan percepatan perekaman, pihaknya akan mendatangi beberapa sekolah yang ada di Samarinda, agar para pemilih pemula bisa mengaktivasi IKD tersebut.
"Jadi, pemilih pemula harus melakukan perekaman dulu, agar bisa mengaktifkan IKD. Untuk itu, tidak ada istilah tidak punya KTP, malah tidak nyoblos. Meskipun fisiknya belum ada, tapi ada KTP digital sebagai penggantinya," tutur Subhan
Subhan mengakui, blanko e-KTP saat ini sedang langka atau kosong. Bukan hanya di Samarinda saja, melainkan di daerah lain juga. Oleh sebab itu, inovasi KTP Digital ini akan lebih digencarkan untuk para pemuda yang paham teknologi.
"Blanko lagi langka saat ini. Paling tidak, akhir Agustus bisa terisi lagi," pungkasnya.
"Kemungkinan, ke depannya pencetakan KTP fisik ini hanya diberlakukan untuk orang tua saja karena keterbatasan blanko. Bagi yang melek teknologi khususnya pemuda, disarankan pakai IKD atau KTP Digital," tambahnya.
Kendati demikian, Subhan menjelaskan jika IKD atau KTP Digital ini, sangat bermanfaat di situasi genting atau saat melakukan pelayanan-pelayanan publik.
"Misal KTP fisiknya ketinggalan, atau dompet hilang, kalian masih punya KTP Digital di handphone. Jadi tinggal menunjukkan saja, kalian bisa melakukan pelayanan-pelayanan publik," tutur Subhan.
[RWT]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Aksi Demo Gerakan Mahasiswa Peduli Kaltim di KSOP Samarinda: Stop Batu Bara Koridor-Ilegal
- Tim Rudy-Seno Keberatan Dukungan Ormas Garda Prabowo ke Isran-Hadi, Sebut Pelanggaran Norma dan Etik
- Mahasiswi UINSI Syifa Hajati Terbitkan Buku dari Skripsi: Gender di Mata Gen Z
- Tumbuk Movement-CeCUR Jadi Inisiator Dialog Publik, Tantang Calon Pemimpin Tanggap Soal Isu Lingkungan dan Perubahan Iklim
- Kolaborasi JMS dan AJI Samarinda, Wadahi Diskusi Soal Netralitas Pilkada dan Tekankan Jurnalis Bukan Juru Kampanye