Kukar

Gelar Rakorda, DPD Nasdem Kukar Rekomendasikan Isran Noor Ikut Konvensi Calon Presiden

Kaltim Today
19 Juni 2021 18:53
Gelar Rakorda, DPD Nasdem Kukar Rekomendasikan Isran Noor Ikut Konvensi Calon Presiden
Ketua DPD partai Nasdem Kukar, Marwan saat memberi sambutan di rapat koordinasi. (Supri/Kaltimtoday.co).

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kutai Kartanegara (Kukar) mengelar rapat koordinasi bersama seluruh Dewan Pimpinan Cabang (DPC)  di Hotel Grand Fatma, Sabtu (19/06/2021).

Ketua DPD Partai Nasdem Kukar, Marwan mengatakan, ada beberapa poin yang dibahas seperti persiapan menjelang pemilihan umum di 2024 mendatang.

Salah satunya yakni mempersiapkan kader-kader terbaik Nasdem di Kukar untuk mengikuti pemilu legislatif serta tim pemenangan.

Sebanyak 5772 kader tersebar di Kukar tentunya ada target yang harus dicapai untuk mendapatkan kursi di DPRD maupun Kaltim.

"Target kami di 2024 mendatang bisa dapat sembilan kursi di DPRD Kukar dan dua kursi ditingkat Provinsi," kata Marwan kepada Kaltimtoday.co.

 

 

A post shared by Kaltim Today (@kaltimtoday.co)

Selain itu, seluruh pengurus partai Nasdem se Kukar juga sudah mendukung penuh untuk merekomendasikan ketua DPW Nasdem Kaltim, Isran Noor untuk ikut konvensi calon presiden mendatang.

"tadi bulat semuanya DPD dan DPC menyatakan, Isran Noor harus ikut konvensi capres partai Nasdem," terangnya.

Dalam rangka mendukung dan memenangkan partai Nasdem dan Isran Noor di pemilu nanti. Pihaknya akan melakukan konsolidasi struktur diperkuat mulai sekarang. Baik itu dari tingkat kabupaten, kecamatan, desa bahkan dusun-dusun dan RT dalam kurun waktu sekitar setahun kedepan.

Dia menekankan seluruh kader dan pengurus, ini harus tuntas sampai 2022. Sehingga tidak ada lagi yang namanya pengurus tingkat kecamatan yang abal-abal atau pengurus di desa diisi satu atau dua orang, tetapi harus full semua.

"Kami punya aplikasi yang dapat memantau jumlah kader di setiap cabang itu berapa, bahkan nama orangnya siapa dan alamatnya dimana, bisa kita pantau itu," tegasnya.

Dia menyadari, dengan geografis di Kukar yang terbilang luas tentunya pasti ada tantangan luar biasa yang harus dihadapi. Seperti jarak yang jauh sehingga komunikasi tidak semulus di Kabupaten lain. Sebab masih ada dibeberapa tempat terkendala akses jaringan internet maupun sebagainya. Namun, pihaknya tetap optimis bisa menyelesaikannya.

"Kami harus optimis karena optimis separuh kemenangan. Jadi kader harus bekerja, saatnya kami bekerja cerdas, bekerja keras, bekerja pintas dan kerjasama yang baik," pungkasnya.

[SUP | NON]



Berita Lainnya