Samarinda
Kantongi 5 Dukungan DPC, Irwan Fecho Siap Maju Jadi Bacalon di Musda ke-V DPD Partai Demokrat Kaltim
Kaltimtoday.co, Samarinda - Jumat (17/12/2021) mendatang, DPD Partai Demokrat Kaltim akan segera melaksanakan Musyawarah Daerah (Musda) ke-V. Tak muluk-muluk, dengan adanya musda tersebut diharapkan mampu menghadirkan pemimpin DPD Partai Demokrat Kaltim teranyar demi mengembalikan kejayaan partai di Benua Etam.
Bakal calon Ketua DPD Partai Demokrat Kaltim, Irwan Fecho mengungkapkan, dirinya siap menyukseskan agenda Musda tersebut. Sebab, ujarnya, Musda kali ini menjadi momen untuk berkonsolidasi terhadap solidaritas partai.
“Pada prinsipnya Musda untuk konsolidasi, rekonsiliasi dan harmonisasi Partai Demokrat di Kaltim juga di nasional di bawah komando Mas Agus Harimurti Yudhoyoni (AHY),” beber Irwan melalui keterangan tertulisnya, kemarin (14/12/2021).
Pria yang juga merupakan anggota DPR RI itu mengatakan bahwa, dirinya telah mengantongi 5 usulan DPC terkait pencalonannya. Sebelumnya, Irwan sudah mengantongi 3 usulan DPC dan 1 usulan DPD.
“Alhamdulillah didukung 5 DPC dan 1 DPD, tambahan dukungan 2 dari DPC Kubar dan DPC Mahakam Ulu,” lanjutnya.
Ditegaskan Irwan, dirinya akan tetap loyal dan tunduk terhadap apapun keputusan DPP Partai Demokrat pasca pelaksanaan Musda pada Jumat nanti.
“Pasca pelaksanaan, apapun keputusan saya loyal dan tunduk terhadap DPP di bawah pimpinan Mas AHY,” bebernya.
Sebagai informasi, mekanisme Musda DPD Partai Demokrat hanya hanya akan mengesahkan bakal calon menjadi calon atas dasar usulan DPC dan DPD minimal 20 persen dari jumlah DPC di DPD masing-masing provinsi. Setelah muncul nama calon dan berapa pun jumlahnya, akan dilanjutkan dengan fit and proper test yang dilakukan oleh tim dari DPP Partai Demokrat.
[YMD | RWT]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Demokrat Merapat, Isran-Hadi Berpeluang Batalkan Kotak Kosong di Pilgub Kaltim 2024
- Partai Demokrat Belum Putuskan Arah Dukungan di Pilgub Kaltim, Wakil Ketua DPD: Tunggu Instruksi DPP
- KPU Samarinda Beberkan Hasil PSU: Suara Demokrat dan PAN Tidak Jauh Berbeda
- Perebutan Kursi Terakhir DPR RI, Partai Demokrat Kukar Optimis Rebut Kembali Suara yang Hilang
- Andi Harun Terima Surat Tugas dari Demokrat, Persiapan Bentuk Koalisi Kuat di Pilkada 2024