Kukar
Melalui Aspirasinya, Anggota DPRD Kukar Sa’bir Perjuangkan Kebutuhan Petani dan Nelayan
Kaltimtoday.co, Tenggarong – Anggota DPRD Kutai Kartanegara (Kukar), Sa’bir melalui aspirasinya akan terus berkomitmen membantu fasilitas publik dan peningakatan perekonomian masyarakat. Terutama daerah pemilihan (Dapil) IV meliputi tiga kecamatan, yakni Sangasanga, Muara Jawa dan Samboja.
Di 2022 ini, dirinya telah membantu sebanyak 20 kelompok nelayan dan petani. Anggaran dalam satu tahun yang disiapkan melalui aspirasinya berkisaran Rp3 miliar. Komitmen tersebut, tetap dia bertahapkan dengan menyediakan anggaran di APBD tahun 2023 sekitar Rp 3 miliar, untuk membatu masyarakat dapil IV.
“Anggarannya berkisar sekitar Rp 3 miliar. Insyaallah akan dibagi untuk nelayan dan petani,” kata Sa’bir belum lama ini.
Dia menjelaskan, masyarakat di tiga kecamatan tida sepenuhnya membutuhkan fasilitas publik. Namun mengharapkan bantuan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga. Nantinya, aspirasinya akan digunakan secara seimbang antara pembangunan infrastruktur publik dan bantuan pelaku ekonomi kerakyatan.
Lebih lanjut kata Sa’bir, rata-rata masyaakat yang tinggal di wilayah pesisir bergerak di bidang pertanian dan juga perikanan, baik di sungai atau dilaut. Oleh karenanya, akan terus memperjuangkan aspirasi para nelayan dan petani.
“Karena memang saya berangkat dari masyarakat kecil. Jadi, saya merasakan penderitaan masyarakat kita. Karena saya juga berasal dari masyarakat kecil,” katanya mengakhiri.
[SUP | NON | ADV DPRD KUKAR]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram “Kaltimtoday.co News Update”, caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Ahmad Yani Reses di Desa Purwajaya, Jalan Tembus dan Dampak Pertambangan Jadi Aspirasi Warga
- Wandi Sebut Dapil IV Siap Jadi Penyangga Pangan Utama untuk IKN
- Fachruddin Apresiasi Hadirnya TPI di Samboja, Dorong Kemajuan Ekonomi Nelayan
- Tiga Kecamatan di Dapil V Kukar Jadi Fokus Pengembangan SDA dan Infrastruktur
- Reses di Dapil III, Hery Asdar Prioritaskan Aspirasi Petani dan Nelayan